Kalsel

Sambut Gerhana Bulan, Kemenag Balangan Gelar Salat Khusuf

apahabar.com, PARINGIN – Kementerian Agama Kabupaten Balangan bersama Badan Pengelola Masjid Agung Al Akbar Balangan mengelar…

Featured-Image
Para jemaah Masjid Al Akbar Balangan menggelar Salat Khusuf setelah Salat Subuh. Foto-apahabar.com/agus suhadi

bakabar.com, PARINGIN – Kementerian Agama Kabupaten Balangan bersama Badan Pengelola Masjid Agung Al Akbar Balangan mengelar Salat Khusuf sesudah Salat Subuh berjemaah di Masjid yang berada di Kecamatan Paringin Selatan tersebut pada Rabu (17/7/2019).

Ketua Takmir Masjid Al Akbar KH. Zanuddin didaualat menjadi imam salat gerhana tersebut. Sedangkan bertindak sebagai Khatib adalah Kepala Kemenag Balangan H. Yamani.

Baca Juga: Calon Jemaah Haji Kaltara Mondok 2 Kilometer dari Masjidil Haram

Zainuddin pada sambutannya, menyampaikan keistimewaan salat gerhana bulan atau tata cara salat khusuf. Bahkan kesunnahannya, kata ulama itu, sama dengan salat ied atau hari raya.

Sementara H. Yamani dalam khutbahnya menyebutkan fenomena gerhana bulan adalah fenomena alam yang menunjukkan kekuasaan Tuhan.

“Fenomena gerhana tidak dapat direkayasa oleh siapapun dan alat apapun, oleh karenanya umat manusia dapat menyikapinya dengan keimanan,” kata H. Yamani.

Mantan Kepala Kemenag Tapin itu juga mengajak kepada jemaah untuk senantiasa mensyukuri atas segala nikmat Allah SWT yang dikaruniakan kepada manusia dan alam semesta.

“Mari memperbanyak zikir dan memaknai peristiwa alam Gerhana Bulan sebagai tanda bahwa manusia adalah makhluk lemah, yang tanpa pertolongan Allah SWT, manusia tidak akan mampu berbuat apa-apa,” ajak Yamani.

Dalam kesempatan berbeda, Kabag Humas Setda Balangan, H. Syaifuddin Tailah mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten Balangan selalu pro aktif melaksanakan rangkaian kegiatan pengembangan syiar Islam.

“Khusus dalam hal menyambut atau menghadapi fenomena alam yang langka seperti gerhana bulan atau gerhana matahari selalu diadakan kegiatan sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW, yakni melaksanakan shalat gerhana. Di mana kegiatan jarang dan kurang diperhatikan masyarakat padahal sangat dianjurkan sekali dalam Islam,” ungkap H Syaifuddin yang juga anggota pengurus Badan Pengelola Masjis Agung Al Akbar itu.

Baca Juga: Calon Haji Jangan Menghilang dari Rombongan

Sementara itu, tampak hadir dalam salat berjemaah itu, Asisten 3 Setda Balangan, Kabag Humas Pimpinan dan Keprotokolan Pemkab Balangan serta beberapa pejabat di Lingkungan Pemkab dan Kemenag Balangan.

Reporter: Agus Suhadi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner