Sport

Linus 2019 Zona Kalsel, Pondok Lima HBM Ungguli AFK Batola

apahabar.com, BANJARMASIN – Pondok Lima HBM kembali keluar sebagai juara pada turnamen Liga Futsal Nusantara (Linus)…

Featured-Image
Pondok Lima HBM kembali keluar sebagai juara pada Liga Futsal Nusantara 2019 Zona Kalsel, Rabu (31/7/2019). Foto – apahabar.com/Ahya Firmansyah

bakabar.com, BANJARMASIN - Pondok Lima HBM kembali keluar sebagai juara pada turnamen Liga Futsal Nusantara (Linus) 2019 Zona Kalsel kategori puteri. Ini menjadikan Pondok Lima HBM berhasil mempertahankan gelar untuk kedua kalinya secara berturut-turut.

Berhasil menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan membuat Pondok Lima HBM tidak terbendung untuk bisa mewakili Kalsel ke Zona Nasional Linus 2019. Dipertandingan terakhir Pondok Lima HBM berhadapan dengan AFK Batola dan mampu mengalahkan AFK Batola dengan skor telak 10-1, sehingga mengunci kesempatan berlaga ke Zona Nasional.

"Melihat hasil ini kami tentu puas sudah mampu kembaIi juara dan mewakili Kalsel, setelah ini anak-anak akan kami istirahatkan dulu selama kurang lebih seminggu," kata pelatih Pondok Lima HBM, Jo, ditemui usai laga, Rabu (31/07).

Jo pun mempersilahkan kepada anak asuhnya untuk pulang ke kampung halaman masing-masing untuk beristirahat sebelum masuk training kembali mempersiapkan diri menghadapi Zona Nasional.

"Kami akan masuk kembali berlatih setelah anak-anak kembali dari kampung mereka. Pada Zona Nasional nanti tentu permainan lawan secara kualitas semakin meningkat sehingga kami akan mengubah pola dan fokus dalam latihan agar lebih siap nantinya pada laga Zona Nasional meski belum diketahui jadwal pasti putaran laga Zona Nasional," ujarnya.

Sementara Asisten Manajer Pondok Lima HBM, Lutfi mengungkapkan, persiapan mereka dalam menghadapi Liga Nusantara tidak main-main dengan menggembleng anak-anak melalui training center (TC).

"Kami bersyukur dengan hasil yang diperoleh tim dan ini adalah buah kerja keras mereka berlatih dan bermain di lapangan. Selama dua bulan mereka berkumpul di TC untuk menyiapkan diri menghadapi liga ini dan Alhamdulillah kembali juara," tuturnya.

Dipertandingan lain, Amuntai FC masih terlalu tangguh bagi Tanah Bumbu 69 FC, duel keduanya dimenangkan Amuntai FC dengan skor cukup mencolok 5-0 untuk Amuntai FC.

Dengan hasil laga hari ini klasemen Linus 2019 kategori puteri ditempati Pondok Lima HBM sebagai pemuncak klasemen dengan koleksi 9 poin hasil tiga kali menang, disusul Amuntai FC dengan 6 poin, AFK Batola 3 poin dan Tanah Bumbu 69 FC dengan 0 poin tanpa sekalipun menang.

Baca Juga:Indonesia Terjunkan Pecatur Belia di Ajang Asia

Baca Juga:Hadapi Persib, Evan dan Samsul Masih Diragukan Tampil

Reporter: Ahya Firmansyah
Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner