Kalsel

Dewan Sedekahkan Sampah Sebagai Bantuan ke Anak Jalanan

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak 95 Kg tumpukan sampah dalam bentuk kertas koran, kardus, dan barang rongsok…

Featured-Image
Ketua DPRD Kota Banjarmasin Hj Ananda menyerahkan sampah dewan kepada Forum Kota Sehat sebagai bentuk sedekah membantu anak jalanan di Banjarmasin, Rabu (24/7). Foto-apahabar.com/Ahya Firmansyah

bakabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak 95 Kg tumpukan sampah dalam bentuk kertas koran, kardus, dan barang rongsok lainnya diserahkan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banjarmasin Hj Ananda kepada Forum Kota Sehat Banjarmasin sebagai sedekah untuk membantu kebutuhan anak jalanan.

Ananda mengatakan, ini sebagai bentuk menyukseskan agenda pemerintah kota sesuai surat edaran wali kota di setiap bulannya agar dapat menyedekahkan sampah yang harus dijalankan seluruh instansi baik swasta maupun pemerintahan di lingkup kota Banjarmasin.

“Kita mengumpulkan sampah yang masih bisa berguna, seperti plastik, kertas yang masih punya nilai ekonomis untuk dikumpulkan, lalu diserahkan ke Bank Sampah melalui forum kota sehat,” kata Ananda, Rabu (25/7/2019) kemarin.

Sebagai pimpinan, Ananda meminta kepada anggota dewan lainnya dan sekretariat untuk mengumpulkan sampah-sampah yang bernilai ekonomis tersebut untuk kemudian diserahkan.

“Karena kami adalah termasuk pemerintahan, maka sudah seharusnya kami ikut menyukseskan agenda ini. Bahkan saya sendiri pribadi di rumah sudah membiasakan kepada anak untuk memilih sampah, mana yang kertas dan plastik untuk dikumpulkan. Ketika ada agenda ini saya tinggal menyerahkan,” sebutnya.

Ananda pun berharap program ini bisa terus berjalan. Ditanya seberapa efektif dapat mengurangi dampak kerusakan lingkungan? Ananda menyampaikan, sesuai yang disampaikan Direktur Bank Sampah dan Ketua Forum Kota Sehat Fathurrahman, bahwa cara ini sangat berpengaruh, meski tidak langsung signifikan.

Wakil Ketua Forum Kota Sehat Banjarmasin, Fatmawati saat menerima penyerahan sampah dari dewan, dia mengatakan pada tahap pertama lalu kegiatan ini diperuntukkan untuk kawan-kawan disabilitas, sedangkan untuk tahap kedua ini untuk anak jalanan.

“Setelah kami terima nanti kami kemas kami kumpulkan untuk kemudian kami jual. Hasilnya ini yang akan diserahkan sebagai bantuan kepada anak jalanan, tidak diberikan secara cash, ini diperuntukkan untuk anak jalanan sesuai kebutuhannya,” ucap Fatmawati.

“Anak jalanan yang dimaksud sudah yang ada di dalam komunitas yang memang sudah terkoordinir diketahui oleh pemerintah. Jadi, apa yang nanti mereka butuhkan, itu yang akan kita berikan sebagai bantuan,” pungkasnya.

Baca Juga:VIDEO: Belasan Muda-Mudi Terciduk di Kamar Hotel Banjarmasin

Baca Juga:Jaring Solusi, Kemendikbud Gelar Diskusi Kelompok Terpumpun di Kalsel

Reporter: Ahya Firmansyah
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner