Kalsel

Hingga Pertengahan Tahun, Dana CSR Pelindo III Tersisa Rp2,4 M

apahabar.com, BANJARMASIN – PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III Banjarmasin kembali menunjukkan peran aktifnya dengan menyerahkan dana…

Featured-Image
Pendidikan menjadi salah satu sektor yang menjadi perhatian PT Pelindo III. Ilustrasi. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III Banjarmasin kembali menunjukkan peran aktifnya dengan menyerahkan dana corporate social responsibility (CSR) untuk lingkungan di Banjarmasin. Besaran dana yang dikucurkan berkisar Rp411 juta.

Adapun bantuan berbentuk fasilitas sekolah dasar, pendidikan dan pelatihan, sarana ibadah, peningkatan kesehatan dan sarana prasarana umum masyarakat.

“Ini bantuan rutin dan merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh Kementerian BUMN, sebagai bagian dari BUMN hadir untuk negeri,” ucap CEO Pelindo III Banjarmasin Boy Robyanto, Selasa (25/6) pagi.

Sejauh ini, Pelindo telah mengeluarkan dana CSR sebesar Rp2 miliar dari Rp4,4 miliar total dana CSR di 2019 ini. Sehingga, masih terdapat Rp2,4 miliar hingga akhir tahun.

“Jadi, masih ada sekitar Rp2,4 miliar dana CSR untuk seluruh Regional Kalimantan pada 10 pelabuhan,” katanya.

Angka tersebut dinilai meningkat dibandingkan tahun sebelumnya, yang hanya mencapai Rp4 miliar atau mengalami peningkatan anggaran sebesar Rp400 juta.

“Pengeluaran dana CSR pun tak mesti harus bertahap. Melainkan, lebih bersifat insidentil,” terang Boy.

Setiap daerah, tak memiliki batas minimum atau maksimum anggaran, namun mesti berdasarkan anggaran yang termuat dalam pengajuan proposal. Kemudian, berdasarkan kedekatan Pemda dengan Kementerian BUMN.

“Banjarmasin sendiri dapat porsi yang lumayan besar,” imbuhnya.

Adapun, pengajuan anggaran tersebut tak memerlukan waktu lama. Prosesnya, kurang lebih sekitar 3 bulan. Calon penerima hanya cukup mengajukan proposal. Selanjutnya, langsung dilakukan survei Kementerian BUMN.

“Tujuan utamanya, Pelindo tak hanya ingin mencari keuntungan dari daerah. Program ini bukan hanya dilakukan oleh Pelindo, tapi badan usaha lain juga punya hal yang sama,” ujar dia.

Sebagai perusahaan pelat merah atau milik negara, Pelindo tak bisa mengembalikan porsi untuk kemakmuran masyarakat setempat.

Baca Juga: 17.500 Tiket Gratis Persembahan Pelindo III

Baca Juga: Akhiri Perdebatan, Pelindo III Banjarmasin Siap Kucurkan Rp 3 M

img

Perwakilan Pemko Banjarmasin Menyerahkan CSR Bantuan Bina Lingkungan. Foto-Istimewa

Reporter: Muhammad RobbyEditor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner