bakabar.com, BANJARMASIN - Tim Seleksi (Timsel) membuka proses lelang terbuka untuk jabatan struktural setingkat eselon II yang kosong di Pemerintah Kota Banjarmasin.
Selama proses seleksi, Pemko melibatkan lima orang perwakilan dari akademisi, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kalsel, inspektorat, dan BKD Kota Banjarmasin.
Baca Juga:Baru Tala dan Kotabaru Laporkan Logistik Rusak
Tiga jabatan kepala dinas ini yang masih kosong, yakni Dinas Sosial, Dinas Pemuda dan Olahraga, serta Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin,” ucap Kepala BKD Kota Banjarmasin, Syafri Azmi kepadabakabar.com.
Ketiga dinas dalam ruang lingkup Pemko Banjarmasin ini masih dipimpin pelaksana tugas untuk mengisi sementara jabatan tersebut.
Tahapan lelang jabatan saat ini masih penerimaan berkas yang dijadwalkan pada 15 – 28 Maret 2019.
Baca Juga:Raih Akreditasi A, ULM Dorong Peningkatan Jurnal Ilmiah
Ia mengatakan dari jadwal tersebut sudah terdapat beberapa peserta yang mengambil formulir, baik dari internal Pemko Banjarmasin maupun pelamar dari luar Banjarmasin.
“Kalau tidak salah ada 7 sudah yang mengambil formulir pendaftaran. Kami tunggu saja proses selanjutnya dengan tahapan prosedur yang sudah dijadwalkan,” ungkapnya.
Setelah penerimaan berkas, dikemukakan Syafri, tahapan selanjutnya seleksi administrasi pada 29 Maret hingga 1 April 2019.
Baca Juga:Update terbaru Jumlah Korban Kebakaran di Kelayan Luar
Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Syarif