Nasional

Jokowi Imbau Warga Kalsel Kenakan Baju Putih Saat Mencoblos

apahabar.com, BANJARMASIN – Calon Presiden nomor urut 01, Joko Widodo mengintruksikan warga Kalsel menggunakan baju warna…

Featured-Image
Joko Widodo menjabat tangan salah satu pendukungnya ketika baru sampai di Stadion 17 Mei Banjarmasin.

bakabar.com, BANJARMASIN – Calon Presiden nomor urut 01, Joko Widodo mengintruksikan warga Kalsel menggunakan baju warna putih saat menggunakan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Rabu 17 April 2019.

Mengingat, pasangan Capres-cawapres Jokowi-Ma’ruf mengenakan pakaian warna putih di surat suara untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

“Karena digambar surat suara, pasangan calon yang bakal dipilih mengenakan busana putih. Jadi saat tanggal 17 April, warga harus mengenakan baju putih,” terang Jokowi di hadapan puluhan ribu pendukungnya pada Kampanye Akbar di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Rabu (27/3/2019) sore.

Baca Juga: Jokowi Janji Realisasi Proyek Kereta Api dan Tol Banjarbaru-Batulicin

Warna putih, lanjut Capres petahana itu, bisa melambangkan kesucian, kebersihan, dan kesederhanaan.

“Pokoknya putih itu bersih,” terang Jokowi.

Diketahui, keputusan mengenakan baju putih itu dinamakan “Gerakan Rabu Putih”

Sebelumnya, anggota Tim Kampanye Nasional (TKN) Mardani H Maming juga menghimbau sesuai instruksi Jokowi bahwa warga bisa berkumpul pada hari Rabu tanggal 17 April 2019 dengan mengenakan baju putih.

Baca Juga: Keluarkan Dua Kartu Sakti, Jokowi Janji Menyejahterakan Warga Kalsel

“Warga Kalsel agar bersama sama melaksanakan shalat subuh pakai baju putih. Setelah itu, kita ke TPS mencoblos sekaligus dan mengawal pemungutan suara,” kata mantan Bupati Tanah Bumbu (Tanbu) itu.

Dijelaskan Mardani bahwa Gerakan Rabu Putih itu, sebagai gerakan kebersamaan dan persaudaraan dalam rangka mengawal dan mensukseskan Pemilu yang aman dan damai.

Baca Juga: Sapa Warga Pakai Bahasa Banjar, Jokowi: Apa Habar..!!

Makanya, ia kembali menghimbau warga Kalsel bisa bersama sama ikut dalam Gerakan Rabu Putih.

Baca Juga: Kalsel Provinsi Religius, Jokowi: Tak Salah Pilih Kiai Ma'ruf

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner