Tak Berkategori

Relawan Posko Ami Guntung Alaban Siapkan Toilet Umum dan Tempat Parkir

apahabar.com, MARTAPURA – Seperti tahun-tahun sebelumnya, relawan Posko Ami Guntung Alaban, Jalan Pendidikan Martapura, bergotong royong…

Featured-Image
Relawan Posko Ami Guntung Alaban Jalan Pendidikan Martapura membuat saluran toilet umum untuk jemaah Haul ke 14 Guru Sekumpul, Minggu (17/2) sore. Foto-apahabar.com/ Reza Rifani

bakabar.com, MARTAPURA - Seperti tahun-tahun sebelumnya, relawan Posko Ami Guntung Alaban, Jalan Pendidikan Martapura, bergotong royong menyiapkan toilet umum untuk jemaah Haul ke 14 Abah Guru Sekumpul. Tak hanya itu, mereka juga membersihkan lahar parkir yang mampu menampung ratusan unit kenderaan.

Toilet dibuat semi permanen. Jumlahnya sekitar 8 unit. Satu unite berukuran lebih dari 1×1 meter persegi. Terdiri dari enam unit untuk buang air keci, sedangkan dua unitnya untuk buang air besar. Disamping toilet umum, disediakan pula tempat berwudhu.

Baca Juga:Relawan Haul ke 14 Guru Sekumpul Gotong Royong Pasang Umbul-umbul

“Kendala dari tahun sebelumnya kami membikin (toilet) yang darurat, sedangkan jemaah ketika Istinja, membuang air kecil dan besar tidak memungkinkan mencari langgar atau musholla. Jadi kami bikin semi permanen dengan kloset dan keran air yang layak bagi para jemaah,” kata relawan Posko Ami Guntung Alaban, H Syaiful kepada bakabar.com, Minggu (17/2)

H Syaiful menerangkan persiapan menyambut Haul Guru Sekumpul sudah sejak 2 bulan sebelumnya. Para relawan berjumlah ratusan orang yang telah disiapkan, ada berasal dari Banjarmasin, Banjarbaru, Amuntai, Kotabaru dan Martapura pada khususnya.

Selain menyediakan fasilitas tersebut, di kawasan tersebut juga ada dapur umum dr Syihab yang nantinya menyediakan nasi bagi para jemaah.

Baca Juga:Jelang haul Sekumpul ke-14, Dinas Kesehatan Bantu Perlengkapan "Keamanan"

“Nantinya relawan akan berbagi tugas. Menjaga parkir sebanyak 70 relawan, untuk di dapur 200 yang memasak, sedangkan 135 relawan membungkus nasi. Untuk kantong parkir diperkirakan bisa menampung sebanyak 800 unit roda 2,” terang H Syaiful.

Meski apa yang sudah disediakan masih belum mampu untuk memfasilitasi seluruh jemaah, tetapi pihaknya berupaya semaksimal mungkin agar para jemaah merasa nyaman. Ia pun berharap jemaah sama-sama menjaga kebersihan di sana.

Baca Juga:Haul Guru Sekumpul Ke-14, Dinkes Banjar Beri Penyuluhan ke Juru Masak

“WC yang kami sediakan layak untuk di gunakan, tempat parkirnya pun kami kelola dengan maksimal. Jadi jemaah diharapkan untuk kerjasamanya dan saling membantu. Karena jumlah relawan parkir sebanyak 70, sedangkan parkir yang masuk perkiraan 800 sampai 1000 unit kendaraan. Jadi saling menghormati agar masuk dan keluar parkir (kendaraan) lancar,” harapnya.

Reporter: Reza Rifani
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner