Sport

Bachtiar Susul Evan Dimas ke Barito Putera

apahabar.com, BANJARMASIN – Barito Putera resmi mendatangkan pemain baru untuk menghadapi Liga 1 2019. Kali ini…

Featured-Image
Ahmad Mahrus Bachtiar. Foto-Instagram @beong.sport32

bakabar.com, BANJARMASIN - Barito Putera resmi mendatangkan pemain baru untuk menghadapi Liga 1 2019. Kali ini pemain yang didatangkan biasa beroperasi sebagai bek, Ahmad Mahrus Bachtiar.

"Ahmad Mahrus Bachtiar remi bergabung dengan keluarga nesar PS Barito Putera. Mantan pemain Semen Padang itu diikat dengan kontrak berdurasi 1 tahun," tulis manajemen Barito Putera lewat akun resmi Istagram, Selasa (8/1) malam.

Baca Juga:Alasan Ilham Udin Kembali ke Bhayangkara FC

Disamping salah satu pemain yang direkomendasikan Head Coach, Jacksen F Tiago, manajemen merekrut Ahmad berdasarkan sejumlah pertimbang. "Bachtiar merupakan pemain yang bisa bermain di berbagai posisi.

img

Ahmad Mahrus Bachtiar resmi bergabung dengan keluarga besar PS Barito Putera. Mantan pemain Semen Padang itu diikat kontrak berdurasi 1 tahun. Foto-Instagram @psbaritoputeraoffcial

Ia bisa bermain di posisi bek tengah maupun bek sayap dengan sama baiknya," demikian tulis klub berjuluk Laskar Antasari ini.

Baca Juga:Persebaya Terus Bergerak Dapatkan Hansamu

Pemain kelahiran Jepara 3 September 1987 tersebut pernah memperkuat Persela Lamongan di ISC A. Sebelumnya ia juga pernah membela Madura FC. "Alhamdulillah bisa bergabung dengan keluarga Barito Putra, terimakasih bpk H.Hasnur dan pak sarifudin," tulis Bachtiar melalui akun Instagram pribadinya beong.sport32.

img

Ahmad Mahrus Bachtiar. Foto-Instagram @beong.sport32

Bachtiar merupakan pemain pertama tahun ini yang direkrut. Sebelumnya jelang akhir tahun 2018, Laskar Antasari sudah mendatangkan Evan Dimas Darmono. Dengan demikian sudah dua pemain yang resmi bergabung dengan Rizky Pora dan kawan-kawan menghadapi Liga 1 2019.

Baca Juga:Teledor, Sandi Sute Kembalikan Uang Kalteng Putra Rp475 Juta

Baca Juga:Evan Dimas: Barito Kuat Nilai Religiusnya

Baca Juga:Kontrak Habis, Samsul Arif Berpikir Kembali ke Barito

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner