bakabar.com, TENGGARONG - Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Rendi Solihin meminta agar pemuda-pemudi bergerak maju dan mengambil peran dalam pembangunan daerah.
Sesuai amanat dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95, Pemkab Kukar ingin menumbuhkan semangat juang gotong-royong dengan berkolaborasi dengan semua stakeholder dan lapisan masyarakat.
"Intinya kita menumbuhkan semangat juang kolaborasi, gotong-royong dari semua stakeholder dan lapisan masyarakat," tutur Rendi Solihin, Sabtu (28/10).
Baca Juga: Rendi Solihin Salurkan Perahu hingga Bibit Udang ke Muara Badak
Khusus untuk generasi muda Kukar, Rendi Solihin meminta agar generasi muda tak lagi "jalan santai", mengingat persaingan sudah di depan mata, terutama dengan hadirnya Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur (Kaltim).
"Harapan kami untuk pemuda-pemudi, tidak bisa gerak lambat, hari ini kita dituntut untuk gerak cepat untuk pembangunan Kukar," tegas Rendi.
Rendi menjelaskan banyak variabel yang dapat menjadikan pemuda sebagai penopang pembangunan di Kukar. Untuk itu, perlu semangat berkolaborasi dengan ide dan gagasan, yang mewujud dalam aksi nyata.
"Artinya di tahun 2024 mendatang IKN sudah pindah ke Kaltim, Kukar adalah mitra IKN dan sudah diprediksi ada jutaan penduduk yang masuk ke wilayah kita, yang datang bukan generasi tuanya, tapi pemuda. Maka dari itu, pemuda kita harus semangat untuk unjuk gigi di wilayahnya sendiri," ujarnya.
Ia tak ingin generasi muda hanya jadi penonton ketikan IKN mulai berjalan, karena itu mereka harus menjadi orang yang siap untuk menjadi bagian penting di Ibu Kota baru itu.
"Jangan sampai kita banyak menonton, melihat saja perkembangan di wilayah kita, yang nanti bakal di dominasi orang-orang luar Kukar," ucap Rendi mengakhiri. (ADV/Diskominfo Kukar)