Pemkab Tanah Bumbu

Wabup Tanbu Hadiri Hari Gerakan Pramuka di Banjarmasin

apahabar.com, BATULICIN – Wakil Bupati Tanah Bumbu, Muh Rusli, yang juga selaku Ketua Kwartir Cabang Pramuka…

Featured-Image
Muh Rusli saat menerima perahu karet dari Ketua Mabida Kalsel, H Sahbirin Noor. Foto-Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Wakil Bupati Tanah Bumbu, Muh Rusli, yang juga selaku Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Tanah Bumbu menghadiri acara Hari Gerakan Pramuka ke-60 Tahun 2021.

Acara yang digelar di Gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin, Senin (13/9), itu juga dihadiri Ketua Mabida Kalsel, H Sahbirin Noor, serta Ketua Kwarda Kalsel, Hj Raudhatul Jannah, serta seluruh Ka Kwarcab se-Kalsel.

Selain dilaksanakan tatap muka, kegiatan tersebut juga digelar secara virtual yang disaksikan oleh anggota kwarcab se-Kalsel di masing-masing daerahnya.

Ketua Mabida Kalsel, H Sahbirin Noor, dalam sambutannya menyampaikan sangat mengapresiasi atas diselenggarakannya peringatan Hari Gerakan Pramuka pada tahun ini.

“Walaupun di tengah masa pandemi yang masih kita rasakan bersama, tentu hal ini sama sekali tidak menyurutkan langkah kita untuk melaksanakan peringatan Hari Pramuka ke 60 pada tahun ini,” ujar Paman Birin panggilan akrabnya.

Dengan semangat pramuka, Paman Birin mengajak kepada semua pramuka untuk selalu bersinergi dengan pemerintah dalam memberikan kontribusi positif untuk masyarakat yang membutuhkan, terlebih di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang.

“Selain harus saling membantu sesama, kita juga harus bersinergi memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang bagaimana cara penerapan protokol kesehatan yang benar,” pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut, Paman Birin, juga memberikan satu unit perahu karet kepada masing-masing Kwarcab untuk digunakan dalam penanganan bencana banjir di daerah.



Komentar
Banner
Banner