Hot Borneo

Viral Bentrokan Antar Pemuda di Jalan Griya Banjarmasin, Polisi Amankan Pelaku

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebuah video viral di media sosial, menunjukkan keributan dua kelompok pemuda di perempatan…

Featured-Image
Tangkapan layar bentrokan antar pemuda di perempatan Jalan Griya Banjarmasin, Sabtu (12/3). Foto-SC Instagram.

bakabar.com, BANJARMASIN – Sebuah video viral di media sosial, menunjukkan keributan dua kelompok pemuda di perempatan Jalan Griya, Banjarmasin, Sabtu (12/3).

Video itu viral dibagikan oleh akun Instagram, Info Kejadian Banjarmasin.

Dalam video itu terlihat sejumlah pemuda dari dua kelompok terlibat bentrok.

Bahkan mereka saling adu pukul hingga nampak pula terlihat sebongkah kayu melayang.

Di sisi lain, masih ada pula rekanan di antara pemuda bentrok itu coba melerai keributan tersebut.

Sejak video yang diposting ke media sosial itu, petang tadi, sudah ribuan nitizen yang melihatnya.

Dalam keterangannya, tertulis “Sabtu (12/3) Sore. Kabarnya terjadi keributan di simpang 4 Jl Gerilya Banjarmasin.”

Di sisi lain, pada malam harinya, sejumlah polisi nampak berjaga di perempat Jl Griya Banjarmasin tersebut.

Video itu terdengar seorang bicara. “Polisi sudah berada di lokasi pascaperkelahian di jalan (Griya Banjarmasin),” kata seorang pria diperkirakan seorang anggota polisi.

Ada pun polisi yang berjaga di lokasi itu tiba menggunakan sejumlah unit kendaraan dan dua mobil operasional.

Dari informasi yang dihimpun bakabar.com, kabarnya dua kelompok pemuda tersebut berasal dari daerah yang sama.

Namun, tak diketahui jelas persoalan yang menyebabkan bentrokan itu terjadi.

“Tadi sore seblum Magrib, habis Magrib dua mobil polisi datang memantau,” ungkap salah seorang warga, minta namanya dirahasiakan.

Menurutnya, dari bentrokan itu seorang dari pemuda itu mengalami luka tebasan dan dibawa ke rumah sakit terdekat.

Pantauan bakabar.com di lokasi hingga tadi malam, kondisi sudah kondusif dan tak ada lagi polisi yang berjaga.

img

Anggota Polsek Banjarmasin Selatan berjaga usai bentrok antar pemuda di perempatan Jalan Griya Banjarmasin, Sabtu (12/3) malam. Foto-SC

Pemicu Bentrokan

Sementara itu, dikonfirmasi bakabar.com, Kapolsek Banjarmasin Selatan, Kompol H Idit Aditya mengakui bentrokan itu terjadi di wilayah hukumnya.

Menurutnya penyebab bentrokan itu dipicu selisih paham antar pemuda yang sedang mabuk.

Polisi juga telah mengantongi tiga nama dari bentrokan tersebut, yakni Hadi, Ipul dan Maharani sebagai korban.

“Keduanya sudah diamankan, pelaku bernama Ipul dan korban Maharani di bawa kerumah sakit,”ujar Kompol H Idit Aditya.

Kronologis kejadian kata dia, sebelum bentrokan itu terjadi, Ipul dan Hadi sedang menegak minuman beralkohol. Keduanya duduk di satu tongkrongan.

Entah apa yang terjadi, keduanya alami selisih paham dan terjadi perkelahian. Di saat bersamaan Maharani pun mencoba melerai keduanya.

Akan tetapi sialnya ia malah terkena sabetan senjata tajam dibagian lengan. Polisi yang mengetahui informasi itu langsung mengamankan pelaku.

Komentar
Banner
Banner