bakabar.com, BANJARBARU – Kalimantan Selatan masih diterpa Covid-19. Bahkan, dalam satu pekan terakhir kasus positifnya bertambah hingga 15,7 persen.
Penambahan kasus positif yakni dari 5 kabupaten/kota di Banua.
“5 kabupaten/kota itu adalah Tanah Laut, Tanah Bumbu, Banjarmasin, Banjar dan HST,” ucap Kepala Dinas Kesehatan Kalsel, M Muslim, Minggu (20/6).
Katanya, untuk Tanah Laut kasus positif Covid-19 bertambah 8 orang. Tanah Bumbu 1 orang. Banjarmasin, 7 sedangkan Kabupaten Banjar sebanyak 3 orang.
“Untuk Hulu Sungai Tengah (HST), sama seperti Tanah Bumbu, yakni 1 orang,” bebernya.
Meski begitu, pasien yang sembuh dalam sepekan terakhir, kata dia, ada 50 orang dari 7 kabupaten/kota.
“32 orang sembuh dari karantina Kota Banjarmasin, 9 dari Tanah Laut, 3 di Kotabaru, 2 Kabupaten Banjar dan Tanah Bumbu, sedangkan Batola dan HST masing-masing 1 orang,” ujarnya lagi.
Sementara, kasus Covid-19 meninggal dunia hanya 1 orang. “Yakni dari karantina Tanah Bumbu,” timpalnya.
Muslim mengimbau kepada masyarakat Kalsel agar selalu mematuhi prokes Covid-19 supaya dapat memutus penyebaran virus yang kini belum jua mereda di Banua.