bakabar.com, TANJUNG - Turnamen futsal memperebutkan piala Asosiasi Futsal Kabupaten Tabalong (Afkab) telah berakhir Minggu (3/9) malam tadi.
Berakhirnya turnamen tersebut ditutup dengan pertandingan final antara Rumah Sport melawan CE 99 United.
Pada pertandingan yang digelar di PMC Indoor Futsal ini, Rumah Sport menang tipis 2-1 atas lawannya CE 99 United.
Rumah Sport sebelumnya tertinggal terlebih dahulu, namun mereka bisa membalikan keadaan menjadi 2-1 melalui gol pemain nomor punggung 11 Baihaki.
Atas golnya itu pula Baihaki menjadi pemain terbaik di turnamen Afkab tersebut.
Pada turnamen tersebut, 11 pemain juga berhasil masuk radar KONI Tabalong untuk menjadi atlet futsal di daerah ini.
"Para pemain berusia rata-rata 16 tahun ini juga langsung kami data usai turnamen," kata Ketua KONI Tabalong, Rahmadi Amir, Senin (4/9).
"Mereka akan disiapkan menjadi atlet futsal Tabalong untuk menghadapi ajang Porprov 2025 mendatang," imbuhnya.
Kata Rahmadi, rencana Porprov di Pelaihari 2025 nanti salah satu syaratnya pemain futsal berusia 18 tahun pada saat kegiatan itu.
Mereka yang terpilih sudah mempunyai kemampuan di bidang olah raga futsal.
"Mereka ini sudah luar biasa, tinggal bagaimana kita memoles mereka untuk lebih meningkatkan skillnya," sebutnya.
Selain 11 pemain tersebut, lanjut Rahmadi, pihaknya masih mencari lagi bibit atlet futsal di beberapa klub lainnya.
"Nanti mereka kita latih kemudian di kompetisi lagi, dari hasil itulah menjadi pasukan inti futsal Tabalong," terangnya.
Tidak lupa, Rahmadi,mengapresiasi Afkab Tabalong yang sudah menggelar turnamen ini.
"Turnamen ini sangat bagus sekali dalam rangka pembinaan, mensosialisasikan futsal di kalangan anak muda di Bumi Sarabakawa ini," pungkasnya.