Nasional

Tiga Nama Diusulkan Menjadi Penjabat Bupati HSS

Jabatan Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) akan segera berakhir.

Featured-Image
Kepala Dispora Kalsel, Hermansyah diusulkan menjadi Penjabat Bupati HSS. Foto-apahabar.com/Hasan

bakabar.com, BANJARBARU - Jabatan Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) akan segera berakhir.

DPRD setempat pun sudah mengusulkan nama-nama untuk mengisi posisi penjabat bupati ke Kementerian Dalam Negeri melalui Pemprov Kalsel dengan surat bernomor: 172/248-DPRD/VIII/2023.

Tiga nama itu adalah Hermansyah yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kalsel.

Kemudian Alive Yoesfah Love yang masih menjabat Kepala Dinas Lingkungan Hidup Banjarmasin. Adapun terakhir Salahuddin yang menjabat sebagai Sekretaris DPRDHSS.

"Surat tersebut sudah ditembuskan ke Kementerian Dalam Negeri," jelas Plt Kabiro Pemerintahan Setdaprov Kalsel, Fitri Hernadi, Senin (7/8).

Dalam bagian lain, posisi penjabat bbupati Tanah Laut juga sudah diusulkan DPRD setempat.

Mereka adalah Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kalsel Syamsir Rahman, dan Kepala Kanwil Kemenag Kalsel Muhammad Tambrin.

Sudah terdapat lima nama yang disebutkan dan diusulkan ke Kemendagri. Namun empat di antaranya belum dikemukakan Fitri.

Sebab sebelumnya Fitri menyampaikan terdapat sembilan nama diusulkan Pemprov Kalsel untuk menjadi penjabat Bbupati di Tapin, HSS dan Tanah Laut.

Ia mengaku belum bisa memberitahukannya sekarang. Karena memang kebijakan gubernur.

"Nanti dari Kemendagri yang akan memberi penilaian dan evaluasi atas nama-nama yang diusulkan," katanya.

Usulan nama dari DPRD kabupaten itu harus berstatus ASN kementerian/lembaga pusat maupun daerah.

Fitri berharap nama yang ditetapkan oleh Kemendagri sebagai penjabat bupati nanti merupakan putra-putri daerah terbaik Kalsel.

Editor


Komentar
Banner
Banner