Kalsel

Terduga Penyusup Diamankan, Kapolda Kalsel Angkat Bicara

apahabar.com, BANJARMASIN – Polisi mengamankan empat remaja yang hendak menyusup ke demontrasi mahasiswa di Jalan Lambung…

Featured-Image
Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta di lokasi demonstrasi refleksi setahun kepemimpinan Jokowi-Ma’ruf di depan DPRD Kalsel, Selasa (10/20). Foto-apahabar.com/Robby

bakabar.com, BANJARMASIN – Polisi mengamankan empat remaja yang hendak menyusup ke demontrasi mahasiswa di Jalan Lambung Mangkurat Kota Banjarmasin, Selasa (20/10).

Mereka yang diamankan rupanya tidak mengantongi identitas diri. Sebagian di antaranya juga kedapatan membawa minuman keras.

Temuan itu mengundang perhatian Kapolda Kalsel, Irjen Pol Nico Afinta.

“Sejauh ini sudah ada beberapa orang yang diamankan,” ucap Irjen Pol Nico Afinta kepada awak media, Selasa (20/10) siang.

Pihaknya masih melakukan pendalaman terkait maksud sejumlah remaja tersebut.

“Kita masih melakukan pemeriksaan, apakah dua orang ini menyusup atau tidak. Ini masih didalami,” tegasnya.

Namun secara umum, kata dia, pelaksanaan demonstrasi kali ini berjalan lancar.

“Baik dari pengunjuk rasa maupun seluruh anggota,” pungkasnya.

Sebelumnya, remaja itu mengaku hanya menonton jalannya demonstrasi.

"Mau nonton aja," ujar salah satu pelajar yang digelandang petugas.

Di sisi lain, dua remaja melakukan kejar kejaran dengan petugas kepolisian.

Akhir pelariannya terhenti di sekitar Masjid Noor Banjarmasin.

Setelah ditangkap, petugas berhasil mengamankan minuman keras di dalam botol plastik.

"Habis makan, pengen menonton," ucapnya.

Adapun empat remaja ini diamankan ke Polda Kalsel untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Komentar
Banner
Banner