Sport

Tekuk Maroko, Kroasia Tempati Peringkat Ketiga Piala Dunia 2022

Lewat duel sengit di Khalifa International Stadium, Sabtu (17/12) malam, Timnas Kroasia mengalahkan Maroko untuk menempati peringkat ketiga di Piala Dunia 2022.

Featured-Image
Kroasia memenangi pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Dunia 2022 melawan Maroko. Foto: Bola

bakabar.com, AL RAYYAN - Lewat duel sengit di Khalifa International Stadium, Sabtu (17/12) malam, Timnas Kroasia mengalahkan Maroko untuk menempati peringkat ketiga di Piala Dunia 2022.

Kroasia sudah mampu membuka gol di menit 7 dalam skema tendangan bebas. Bola dari lini tengah dikirim kepada Ivan Perisic, lalu dipantulkan ke arah Josko Gvardiol.

Selanjutnya bek tengah yang memakai topeng sepanjang Piala Dunia 2022 ini, menyambar bola dengan sundulan untuk memperdayai kiper Yassine Bounou.

Namun 2 menit berselang, Maroko bisa menyamakan kedudukan yang juga berawal dari skema tendangan bebas.

Bola kiriman Hakim Ziyech yang dihalau Lovro Majer, justru mengarah ke Achraf Dari di depan gawang. Selanjutnya Dari menanduk bola untuk mendahului tangkapan Dominik Livakovic.

Kroasia nyaris unggul lagi di menit 19, seandainya sundulan Andrej Kramaric gagal diamankan Bounou. Kemudian di menit 24, Bounou membendung tendangan Luka Modric dari luar kotak penalti.

Maroko punya kesempatan bagus di menit 36, ketika Youssef En-Nesyri bisa menanduk sepak pojok Ziyech. Akan tetapi sundulan penyerang milik Sevilla ini masih melebar.

Justru Kroasia yang akhirnya mencetak gol kedua di menit 42. Tanpa mengontrol umpan dari sayap, Mislav Orsic melepas tembakan melengkung di sisi kiri kotak penalti. Bola sempat menerpa tiang, sebelum masuk ke gawang Maroko.

Selepas turun minum, Kroasia langsung mengancam melalui tembakan Orsic. Bola sempat membentur salah seorang pemain lawan hingga berbelok arah. Namun bola masih melebar tipis.

Tempo sempat menurun di pertengahan babak kedua, sebelum kembali memanas dalam 15 menit terakhir. En-Nesyri punya peluang di kotak penalti, tetapi dapat digagalkan Livakovic.

Maroko hampir menyamakan kedudukan di menit akhir pertandingan, seandainya sundulan En-Nesyri menyambut tidak melambung.

Hingga pertandingan berakhir, Kroasia berhasil mempertahankan keunggulan dan berhak menduduki peringkat ketiga di Piala Dunia 2022.

Editor


Komentar
Banner
Banner