bakabar.com, BANJARMASIN - Cuaca Kalimantan Selatan diramal cerah berawan hari ini, Selasa (14/11).
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) pun tak mengeluarkan peringatan dini ancaman cuaca ekstrem.
Mulai pagi seluruh wilayah Kalimantan Selatan tak berpotensi diguyur hujan.
Kondisi cerah berawan berlanjut hingga siang, sore dan malam.
Dini hari, Rabu (15/11) keadaan cerah berawan masih bertahan.
Sementara suhu udara berkisar antara 24 hingga 35 derajat celsius dengan kelembapan 50-95.