bakabar.com, BANJARBARU - Progres pembangunan Masjid Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari di Kebugernuran Kalimantan Selatan sudah mencapai 91 persen.
Ditarget akhir 2024, pengerjaan bangunan utama masjid lebih cepat. Bahkan direncana diresmikan Agustus 2024 dan sudah bisa difungsikan.
"Kemungkinan diresmikan bertepatan dengan Hari Jadi ke-74 Kalsel," jelas Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalsel, Yulianti Erlynah, Kamis (11/7).
"Namun peresmian hanya untuk bangunan utama. Adapun sarana prasarana lain seperti taman dan lahan parkir dianggarkan 2025 mendatang," imbuhnya.
Mempunyai luas bangunan 15.352 meter persegi, pembangunan Masjid Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari menelan anggaran sebesar Rp121 miliar dan dikerjakan dengan sistem tahun jamak.