Tak Berkategori

SMAN 2 Banjarmasin Gelar Japan Festival Akhir Pekan Ini

apahabar.com, BANJARMASIN – Dua hari lagi even Japan Festival SMAN 2 Banjarmasin digelar. Even bekerjasama dengan…

Featured-Image
Kemeriahan Japan Festival tahun lalu di SMAN 2 Banjarmasin. Foto-facebook/jacsbanjarmasin

bakabar.com, BANJARMASIN - Dua hari lagi even Japan Festival SMAN 2 Banjarmasin digelar. Even bekerjasama dengan media online bakabar.com ini sebagai rangkaian kemeriahan hari ulang tahun sekolah ke-53, sehingga menarik untuk diikuti.

Ada beragam lomba pada even yang digelar di halaman sekolah beralamat di Komplek Mulawarman Banjarmasin tersebut.

Antara lain FanArt, Makan Ramen, Cosplay Competition, Singing Contest, Band Akustik, Mobile Legends Competition, osu! Competition dan Seiyuu Contest.

img

Even Festival akhir pekan ini merupakan garapan JACS menarik untuk diikuti. Foto-facebook/jacsbanjarmasin

Acara sendiri dimulai pukul 15.30 Wita sampai selesai. Dimeriahkan sejumlah bintang tamu kejutan, yang sayang apabila dilewatkan.

Sedikit bocoran, special guest star adalah Punipun dan Yuzukyuu. Punipun merupakan cosplayer campuran darah Jepang-Cina-India yang cantik dan multitalenta.

Ia sudah dikenal oleh para penggemar cosplay dan gamer di Indonesia, bahkan di mancanegara. Sedangkan Yuzukyuu bukan hanya cosplayer terkenal, juga sekaligus artist illustrator.

Ketua panitia pelaksana, Muhammad Risky Maulana mengungkapkan acara ini di bawah naungan ekstra kulikuler Japan Art Club Smada (JACS), sebuah komunitas kreatif siswa di sekolah tersebut. Selain itu, even kali ini merupakan yang ke sembilan digelar. Digarap pun tidak asal-asalan, setidaknya panitia telah menyiapkannya sekitar 3 bulan lalu.

“Kami punya ekskus namanya JAC’S. Dan event ini rutin tiap tahun, (even) ini sudah dilaksanakan selama 9 kali. Kami telah menyiapkan event ini dalam 3 bulan terakhir,” ucap Risky kepada bakabar.com, Kamis (17/1) sore.

Bagi yang ingin foto bersama guest star sudah disiapkan tempat khusus. “Nanti bisa foto bareng sama spesial guest star kami lewat photobooth yang kami sudah siapkan,” tutup Risky.

Untuk Tiket masuk sudah masuk tahap pre sale 2 seharga Rp30.000. Dan nantinya juga ada tiket on the spot sebesar Rp40.000. Yuk buruan ikutan!

Reporter: Tania AnggrainyEditor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner