Kalsel

Siap-siap, Gugus Tugas Covid-19 Kotabaru Akan Bagikan 50 Ribu Masker Gratis

apahabar.com, KOTABARU – Dalam waktu dekat, tim gugus tugas Covid-19 di Kotabaru akan membagikan 50 ribu…

Featured-Image
Kepala Pelaksana BPBD Kotabaru, Rusian Ahmadi Jaya. Foto-apahabar.com/Masduki

bakabar.com, KOTABARU – Dalam waktu dekat, tim gugus tugas Covid-19 di Kotabaru akan membagikan 50 ribu lembar masker gratis.

Puluhan ribu masker itu, rencananya akan dibagikan kepada jajaran TNI-Polri, Aparatur Sipil Negara (ASN), di Bumi Saijaan.

“Ya. Dalam waktu dekat 50 ribu lembar masker itu akan dibagikan. Saat ini maskernya sudah ada,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Kotabaru, Rusian Ahmadi Jaya, Selasa (15/9) siang.

Jaya berharap, dibagikannya masker dapat mencegah atau menghambat, sebaran atau penularan Covid-19 di Kotabaru.

Sebab, masker dinilai alat pelindung diri yang paling efektif dari penularan virus asal Wuhan Cina itu.

“Semoga saja dengan dibagikan masker nanti dapat menekan angka penyebaran virus berbahaya di daerah kita ini,” ujarnya.

Sekedar informasi, angka kasus positif Covid-19 hingga 15 September hari ini mencapai 280 orang. 104 orang dalam perawatan, 165 sembuh serta 11 orang meninggal dunia.

Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner