Borneo Hits

Sehari Beroperasi, Rute BTS Banjarbakula ke Martapura Disetop

Dinas Perhubungan Kalimantan Selatan menyetop rute Bus Trans (BTS) Banjarbakula atau teman bus ke Martapura. Pemberhentian sementara itu setelah sehari dioperas

Featured-Image
Rute baru BTS ke Martapura dihentikan sementara. Foto: bakabar.com/Hasan

bakabar.com, BANJARBARU - Dinas Perhubungan Kalimantan Selatan menyetop rute Trans Banjarbakula ke Martapura. Pemberhentian sementara itu setelah sehari dioperasikan.

Rute baru menuju Darussalam Martapura, Banjar, disetop lantaran terjadi polemik dengan para sopir angkot.

Sopir angkot yang tergabung dalam Organda itu menolak operasional BTS ke Kota Intan.

"Sekarang layanan Koridor 1A dan 1B Bus Trans Banjarbakula hanya sampai Terminal Simpang 4 Banjarbaru," papar Kepala Dishub Kalsel, Fitri Hernadi, Kamis (5/9).

Setelah disetop sejak 4 Agustus 2024 lalu, Dishub Banjar melakukan koordinasi bersama Organda dan mencari solusi. Hasilnya sudah terjadi kesepakatan antara Organda dengan Dinas Perhubungan Banjar.

"Hasil dari mediasi, Organda Banjar sudah sepakat BTS beroperasi kembali hingga ke Martapura," klaim Fitri.

"InsyaaAlah dalam dua-tiga hari kedepan, BTS sudah kembali melayani sampai ke Ponpes Darussalam Martapura," tutupnya.

Sebelumnya rute BTS Banjarbakula ke Martapura ini memang baru diresmikan 3 Agustus 2024.

Editor


Komentar
Banner
Banner