News

Segini Harga Fantastis Sapi Sultan Madura yang Punya Kandang Mewah

Sapi-sapi istimewa yang dirawat di dalam rumah mewah milik Sultan Madura nilainya fantastis. Ada yang ditaksir ratusan juta rupiah. Bahkan, beberapa sapi yang d

Featured-Image
Sapi Sultan Madura yang Dirawat di Rumah MEwah. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN - Sapi-sapi istimewa yang dirawat di dalam rumah mewah milik Sultan Madura nilainya fantastis. Ada yang ditaksir ratusan juta rupiah. Bahkan, beberapa sapi yang dirawat di ruangan khusus itu sempat ditawar mencapai Rp 1 miliar.

Pemilik sapi istimewa dan rumah mewah di Desa Lantek Timur, Kecamatan Galis, Bangkalan itu adalah H Samsudin. Orang yang mengungkap taksiran nilai sapi-sapi itu adalah H Amir, kakak kandung H Samsudin yang sekaligus menjadi juru rawat sapi miliknya.

"Ada yang ditawar Rp 750 juta, ada juga yang sampai Rp 1 miliar. Itu sapi yang paling kanan sendiri itu yang paling besar, itu satu pasang. Soalnya pernah juara Piala Presiden," kata H Amir dilansir dari detikJatim, Jumat (10/1).

Amir mengaku selama ini banyak yang berminat untuk membeli sapi-sapi milik H Samsudin. Meski banyak yang menawar dengan harga tinggi, belum satu pun sapi itu yang dilepas oleh pemiliknya.

"Beberapa sapi yang ada sudah ditawar lebih tinggi dari harga belinya, tapi pemiliknya masih sayang, karena sapinya sudah langganan juara," ujar Amir.

Sementara itu, H Samsudin sendiri mengakui bahwa dirinya memang belum ingin melepas sapi miliknya. Selain dia masih sayang, harapan bahwa sapinya kembali menjadi juara masih terbuka lebar. Dia masih berniat meregenerasi sapi andalan, tapi tapi banyak hal yang dipertimbangkan.

"Kalau saya pribadi memang belum niat untuk menjualnya. Soalnya masih banyak harapan untuk juara. Pengennya masih mencari sapi lagi untuk kaderisasi Sonar Muda. Kalau sudah dapat baru bisa dinego, asalkan harganya cocok," kata Samsudin.

Baca Juga: Viral, Rumah Mewah di Madura Jadi Kandang Sapi, Warganet Geleng Kepala

Sebelumnya, Samsudin mengungkapkan bahwa selain karena harganya yang mencapai miliaran rupiah, perawatan sapi di rumah mewah yang didesain secara khusus itu juga bentuk kebanggaan keluarga.

"Rumah ini memang dibuat khusus sapi-sapi karapan (Sonar Muda). Ini rasa bangga keluarga terhadap kandang sapi," ujar H Samsudin.

Rumah mewah berlantai granit tersebut dibangun 11 tahun silam. Pembuatan rumah sebagai kandang tersebut dilakukan untuk menjaga kondisi sapi kesayangan sang Sultan Madura tetap bersih.

"Ya, rumah sekaligus kandang sapi ini kami buat 2012 lalu. Sebelumnya rumah juga, tetapi masih rumah model lama," tambah H Samsudin yang saat ini berdomisili di Jakarta.

Khadijah, adik H Samsudin menyebut bahwa rumah yang jadi kandang sapi itu berjajar lurus dengan rumah yang ditempati keluarganya. Tak hanya kandang sapi, rumah di bagian Timur juga dijadikan sebagai tempat singgah atau istirahat juru rawat dan suporter karapan sapi 'Sonar Muda'.

"Rumah ini menghadap ke Selatan, berjajar memanjang dari Barat ke Timur. Nah, rumah yang dijadikan kandang sapi dan markas tim (juru rawat dan suporter) karapan Sapi," jelas Khadijah

Berdasarkan pantauan detikJatim, rumah mewah di sisi timur itu punya dua kamar khusus yang disulap jadi kandang sapi. Ruangan bagian belakang rumah ditempati khusus sapi potong. Sedangkan di ruang utama di bagian depan dipakai untuk sapi karapan.

"Semuanya di dalam rumah, cuma kalau sapi potong kamarnya di belakang. Kalau sapi karapan kamarnya di depan seperti ruang tamu," tambah Khadijah.

Editor


Komentar
Banner
Banner