Dishut Kalsel

Segera Hadir, Spot Isap Madu Kelulut di Wisata Air Terjun Haratai HSS

apahabar.com, KANDANGAN – Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) terus membenahi kawasan Desa Wisata Haratai di…

Featured-Image
Wisata Air Terjun Haratai Hulu Sungai Selatan akan dilengkapi . Foto-Istimewa

bakabar.com, KANDANGAN – Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) terus membenahi kawasan Desa Wisata Haratai di Hulu Sungai Selatan (HSS). Salah satunya segera menghadirkan spot isap madu kelulut.

Pembanahan salah satu lokasi wisata Kalsel itu dilakukan selama ditutupnya wisata Haratai HSS dari wisatawan luar daerah hingga batas waktu yang tidak ditentukan akibat pandemi Coronavirus Disease 2019, atau Covid-19.

“Namun bukan berarti tanpa pergerakan. Pembenahan dan penambahan spot wisata tetap dilakukan,” Ketua KUPS Ekowisata LPHD Haratai, Sukran melalui siaran pers yang diterima bakabar.com, Senin (14/9) siang.

Wisata Desa Haratai sendiri telah memeroleh bantuan berupa 18 stup madu kelulut dari BPSKL Wilayah Kalimantan. “Itu merupakan bantuan ekonomi kreatif,” kata Sukran.

Selain itu, ada pula bantuan tambahan berupa alat pemanen 2 buah, botol kemasan ukuran 250 mililiter sebanyak 500 buah, dan 500 lembar stiker atau lebel.

“Kami bersyukur, wisata air terjun Haratai bertambah spotnya. Mungkin nanti ada spot isap madu kelulut,” cetusnya.

Sementara itu, personel KPH Hulu Sungai Selatan, Ilham mengatakan stup ini sebagai stimulan peningkatan pengunjung wisata dan harus disiapkan sebelum Desa Wisata Haratai kembali dibuka.

“Saat Haratai kembali dibuka, semoga proses pemindahan indukan kelulut juga sudah rampung,” pungkas Ketua KUPS Ekowisata LPHD Haratai, Sukran.

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin

Komentar
Banner
Banner