Kalsel

Santuni Yatim Piatu, SMAN 1 Sungai Loban Bagikan Paket Sembako

apahabar.com, BATULICIN – Sebagai salah salah bentuk kepedulian menghadapi pandemi Covid-19, SMAN 1 Sungai Loban membagikan…

Featured-Image
Kegiatan SMAN 1 Sungai Loban membagikan masker, sembako, paket internet dan santunan kepada yatim piatu. Foto-Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Sebagai salah salah bentuk kepedulian menghadapi pandemi Covid-19, SMAN 1 Sungai Loban membagikan paket sembako kepada anak yatim piatu. Tak hanya itu, ribuan masker dan paket internat juga.

Bantuan diserahkan oleh Kepala SMAN 1 Sungai Loban, Samidi didampingi Camat Sungai Loban, Rusdiansyah, Kamis (23/4).

Sedikitnya ada 200 paket sembako dibagikan. Kemudian 2.000 masker dan 100 paket internet untuk kegiatan secara online.

Ada pun penerimanya di antaranya para siswa yatim piatu dan warga kurang mampu yang terdampak Covid-19. Mereka tersebar di 17 desa di kecamatan tersebut.

“Bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 di Kecamatan Sungai Loban,” ujar Kepala SMAN 1 Sungai Loban, Samidi.

“Saya harap dengan adanya bantuan itu, akan dapat meringankan beban para siswa yatim piatu serta kurang mampu,” lanjutnya.

Camat Sungai Loban, Rusdiansyah, sangat mengapresiasi dengan kegiatan yang laksanakan oleh SMAN 1 Sungai Loban.

Melalui kegiatan tersebut Camat mengimbau kepada seluruh masyarakat di Sungai Loban untuk senantiasa menjaga kesehatan, kebersihan dan selalu menggunakan pelindung diri apabila keluar rumah.

“Taati anjuran pemerintah, selalu jalankan pola hidup bersih dan sehat, sering mencuci tangan, gunakan masker apabila keluar rumah,” imbaunya.

Reporter : Syahriadi
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner