bakabar.com, KANDANGAN – Pohon sawo berukuran besar tumbang dan menimpa sebuah rumah warga di Desa Pakuan Timur, Kecamatan Telaga Langsat, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Senin (18/10).
Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) HSS, peristiwa tersebut terjadi kurang lebih pukul 09.00 Wita.
Kepala Pelaksana BPBD HSS Syamsuddin mengatakan bahwa bagian depan rumah warga hancur tertimpa pohon berukuran besar.
“Bagian teras rusak parah, atapnya juga hancur,” ungkapnya.
Mengetahui informasi pohon tumbang, BPBD HSS menerjunkan langsung 10 orang melakukan evakuasi dan pembersihan.
“Diperkirakan akibat faktor alam, kondisi pohon sudah tua kemudian roboh mengenai rumah,” kata Syamsuddin.
Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa pohon tumbang di Desa Pakuan Timur Kecamatan Telaga Langsat.
Meningkatnya intensitas curah hujan beberapa hari terakhir, Syamsuddin berpesan supaya masyarakat selalu waspada terhadap berbagai bencana alam.
Seperti malam tadi, debit air di Desa Bamban Kecamatan Angkinang sempat meningkat menyebabkan sejumlah tempat tergenang.
“Kami periksa ternyata drainase tersumbat, Alhamdulilah sekarang sudah surut,” imbuhnya.
Pascahujan deras pada Minggu (17/10) kemarin, debit air kawasan Sungai Amandit juga mengalami peningkatan.
Meskipun demikian, peningkatan tersebut tidak membahayakan dan masih dalam keadaan normal.