Prabowo Cekik Wamentan

Relawan Laporkan Penyebar Hoaks Prabowo Cekik Wamentan Harvick Qolbi

Ketua Umum Relawan Indonesia Bersatu, Lisman Hasibuan melaporkan penyebaran berita hoaks terkait Menteri Pertahanan Prabowo yang diduga mencekik Wamentan

Featured-Image
Menteri Pertahanan RI yang juga Ketua Pelaksana Muktamar Sufi Internasional, Prabowo Subianto menyambut kehadiran Presiden Jokowi. Foto: Dok Partai Gerindra

bakabar.com, JAKARTA - Ketua Umum Relawan Indonesia Bersatu, Lisman Hasibuan melaporkan penyebaran berita hoaks terkait Menteri Pertahanan Prabowo yang diduga mencekik Wamentan Harvick Hasnul Qolbi.

Hal ini disampaikan Lisman saat menyambangi Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Selasa (19/9).

"Saya akan melaporkan beberapa penyebar berita hoaks yang menyerang instrumen negara yaitu Menteri Pertahanan Negara di mana kami juga sebagai relawan pendukung pemerintah juga sangat menyayangkan begitu masif dan struktur penyerangan berita hoaks yang ditunjukkan ke Bapak Prabowo Subianto," kata Lisman.

Baca Juga: Bantah Cekik Wamentan, Jokowi: Sekarang Pak Prabowo Sabar Kok

Lisman menerangkan sebaran berita hoaks terkait insiden pencekikan disinyalir mengganggu pemerintahan.

"Kita meminta pada Bareskrim Mabes Polri untuk bertindak tegas memanggil pihak-pihak terkait penyebaran berita hoaks kepada Bapak Menhan karena ini sudah keterlaluan," ujarnya.

Baca Juga: Jubir Menhan: Prabowo Tak Tampar dan Cekik Wamentan Harvick Hasnul

"Hari ini juga ada klarifikasi dari Mentan bahwa tidak ada kejadian penamparan maupun penyekikan yang bersangkutan," sambung dia.

Dirinya mengaku pihaknya turut membawa bukti-bukti berupa gambar bahkan video untuk memperkuat pelaporan tersebut.

Relawan Prabowo laporkan penyebaran berita hoaks ke Kabareskrim. (Foto: bakabar.com/Aditama)
Relawan Prabowo laporkan penyebaran berita hoaks ke Kabareskrim. (Foto: bakabar.com/Aditama)

"Menhan itu instrumen negara, jangan sampai Kementerian Pertahanan diserang dan terjadi gaduhan ditengah masyarakat menjelang pesta demokrasi. Kita sebagai, kader dan anak bangsa ya melaporkan berita-berita hoaks ditindak tegas," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner