bakabar.com, JAKARTA - Masyarakat terkadang merasa kebingungan untuk mencari jasa pengamanan yang ramah di kantong.
Terlebih layanan jasa pengamanan tersebut mudah diakses tanpa harus repot. Salah satunya ada platform TNOS yang bisa jadi rekomendasi.
Sejatinya, platform TNOS yang telah diluncurkan sejak Agustus 2022 lalu, hadir sebagai penghubung antara mitra dengan masyarakat yang membutuhkan jasa pengamanan dengan harga terjangkau.
"Kita adalah aplikasi yang mempertemukan mereka yang membutuhkan jasa pengamanan, dengan mitra kami yang tergabung di TNOS," ujar Founder TNOS, Yuli Purnomo saat ditemui bakabar.com di Jakarta, Rabu (24/5).
Baca Juga: Secara Periodik Jasa Marga Pelihara Jalan Tol Jakarta-Cikampek
Dalam menjaring mitra pengamanan, mereka memberdayakan para purnawirawan TNI dan Polri, hingga Satpam dengan sertifikasi minimal Gada Pratama.
Selain untuk pengamanan diri sendiri, TNOS juga dapat digunakan untuk pengamanan di lini bisnis, seperti pameran (event).
Untuk jasa pengamanan, TNOS memasang tarif mulai dari Rp90 ribu/jam, yang bisa digunakan untuk pengamanan event.
Selain itu, aplikasi tersebut juga dapat digunakan untuk mencari pendampingan hukum. Seperti kasus pidana, perdata, ataupun kasus perceraian (paling banyak digunakan hingga saat ini).
Untuk konsultasi hukum sendiri, TNOS bisa melakukan konsultasi secara daring (Video Call). Untuk konsultasi hukum tarif mulai dari Rp250 ribu/20 menit, atau dengan Rp400 ribu yang bisa digunakan sepuasnya di hari yang sama.
Baca Juga: BSI Lakukan Perbaikan Pengamanan Sistem IT dan Lindungi Dana Nasabah
Mereka juga membuka jasa konsultasi hukum gratis melalui website-nya. Jika ditilik dari websitenya, sudah ada puluhan masyarakat yang menggunakan jasa konsultasi gratis tersebut.
Tertarik untuk mencobanya? Aplikasi TNOS sudah tersedia di Google PlayStore, atau dapat juga didownload melalui website app.tnsworld.com