Nasional

Ratusan Jemaah Hadiri Peringatan Maulid Nabi di Kediaman Wakil Ketua DPRD Kalsel

Ribuan jemaah menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di kediaman Wakil Ketua DPRD Kalimantan Selatan, M. Syaripuddin, Jalan Amandit, Kecamatan Simpang Empat,

Featured-Image
Peringatan Maulid Nabi Muhammad di kediaman Wakil Ketua DPRD Kalsel, M. Syaripuddin. Foto-apahabar/Puja Mandela

bakabar.com, BATULICIN - Ratusan jemaah menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di kediaman Wakil Ketua DPRD Kalimantan Selatan, M. Syaripuddin di Kabupaten Tanah Bumbu, Sabtu (14/10) siang. 

Acara digelar di Jalan Amandit, Kecamatan Simpang Empat. Acara dimulai pukul 13.30 dengan pembacaan maulid habsyi sampai pukul 14.45 yang dilanjutkan dengan ceramah agama.  

Hadir dalam acara tersebut, Ustaz H. Nur Mahmudi, pengasuh pondok pesantren Nurul Musthofa Tajau Pecah, Tanah Laut, Habib Alwi Alaydrus, dan sejumlah ulama lainnya. Juga tampak Ketua Yayasan H Maming, Syafruddin H. Maming duduk di antara para jemaah. 

Baca Juga: Kemenkominfo Ajak Generasi Muda Banjarmasin Paham Bahaya Stunting Sejak Dini

Dalam ceramahnya, Ustaz H. Nur Mahmudi menyampaikan banyak hikmah Maulid Nabi. Salah satu di antaranya, tempat yang menggelar maulid akan dijaga oleh Allah SWT. Selain itu, juga akan mendapat kegembiraan dalam hidup. 

"Dimana tempat digelarnya maulid, tempat itu akan aman, dijaga oleh Allah," ucapnya.

Baca Juga: Masih Berkobar! Kebakaran Lahan Terjadi di Hiyung Tapin Sejak Tadi Malam

Pada kesempatan itu, dia juga mendoakan Batulicin dijauhkan dari musibah. "Semoga Batulicin dijauhkan bala," katanya.

Ada begitu banyak hikmah maulid yang disampaikan Ustaz H. Nur Mahmudi siang ini. Ratusan jemaah yang hadir memyimak dengan khusyuk. 

Saat doa bersama, para jemaah diminta ikut mendoakan umat Islam di Palestina yang saat ini terlibat perang dengan Israel. 

Editor


Komentar
Banner
Banner