Sport

Pulang Bawa Medali, Kedatangan Atlet Kalsel di PON XX Disambut Hangat

apahabar.com, BANJARBARU – Sebagian atlet Kalimantan Selatan yang meraih medali di PON XX Papua 2021, akhirnya…

Featured-Image
Pesilat Kalsel, Muhammad Hafizi, disambut Kepala Dispora, Hermansyah, di pintu terminal kedatangan Bandara Syamsudin Noor, Jumat (15/10). Foto: apahabar.com/Syaiful Riki

bakabar.com, BANJARBARU – Sebagian atlet Kalimantan Selatan yang meraih medali di PON XX Papua 2021, akhirnya kembali ke kampung halaman.

Bersama pelatih dan ofisial, atlet-atlet dari cabang olahraga pencak silat, kempo dan dayung itu tiba di Bandara Syamsudin Noor sekitar pukul 14.50 Wita, Jumat (15/10).

Dalam rombongan tersebut termasuk pesilat Muhammad Hafizi yang meraih perak di kelas tanding B putra.

Kemudian Desy Jakal Kuswinarni, juga dengan perolehan medali perak melalui kempo di nomor randori 60 kilogram putri.

Mereka disambut Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel, Hermansyah, di pintu terminal kedatangan.

Dengan senyum merona, Hermansyah mengalungkan rangkaian bunga kepada semua atlet yang tiba di bandara.

Arus kepulangan atlet Kalsel dari Papua, termasuk 4 atlet peraih emas, akan berlanjut hingga, Minggu (17/10).

“Terlepas dari kegagalan mencapai target 14 medali emas, kami bangga menyambut kedatangan putra dan putri banua yang mengharumkan nama Kalsel di PON Papua,” papar Hermansyah.

“Sementara terkait kegagalan mencapai target medali, dipastikan menjadi bahan evaluasi,” sambungnya.

Sebelumnya Pemprov Kalsel melalui Dispora, juga menjanjikan bonus untuk atlet peraih medali. Namun demikian, besara yang akan diterima belum dibocorkan.

“Nanti Gubernur yang menentukan besaran bonus tersebut,” tandas Hermansyah.

Kalsel meraih total 25 medali di PON XX Papua 2021 dengan rincian 4 emas, 9 perak dan 12 perunggu.

Hasil ini menempatkan Bumi Lambung Mangkurat di peringkat 22 dalam klasemen perolehan medali.



Komentar
Banner
Banner