bakabar.com, BATULICIN – Setelah menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Kecamatan Batulicin, Karang Bintang, dan Kusan Hulu, PT Batulicin Enam Sembilan dan Yayasan Haji Maming kembali mendistribusikan bantuan serupa ke Kecamatan Sungai Loban dan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.
Di Kecamatan Sungai Loban, Syafruddin atau yang akrab disapa Cuncung menyerahkan 1 ton beras, 100 dus mi instan, dan 400 dus air mineral.
Sementara di Kecamatan Satui bantuan yang diberikan yakni 1 ton beras, 50 dus mi instan, 400 dus air mineral, dan 15 rak telur.
“Jadi, sudah lima setengah ton beras dan logistik lainnya yang kita serahkan kepada korban banjir di lima kecamatan,” kata anggota DPRD Kalsel di sela-sela penyerahan bantuan, Kamis (13/06/2019).
Cuncung menjelaskan bantuan yang diserahkan ke setiap kecamatan disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat.
Bantuan itu juga akan dievaluasi kembali beberapa hari ke depan untuk melihat barang yang dibutuhkan para korban banjir.
Seperti di Kecamatan Kusan Hilir, kata Cuncung, pihaknya masih memberikan tambahan bantuan di Desa Salimuran dan Pulau Tanjung. Di dua desa itu, pihaknya memberikan tambahan bantuan 100 dus air mineral, 100 sak beras, dan 300 dus mi instan.
“Akan terus kita evaluasi, karena kalau ada yang kekurangan akan kita pasok lagi,” jelasnya.
Bantuan logistik dari PT Batulicin Enam Sembilan dan Yayasan Haji Maming mendapat apresiasi positif dari masyarakat. Tidak sedikit warga yang menyebut bantuan yang diberikan oleh keluarga besar Haji Maming adalah yang terbesar di antara sumbangan lainnya.
Baca Juga: PT. Batulicin Enam Sembilan dan Yayasan Haji Maming Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir
Baca Juga:2018 Rp 5,5 Miliar, Kerugian Banjir Tanbu Tahun Ini Kemungkinan Lebih Besar
Reporter: Puja Mandela
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin