Hot Borneo

Prakiraan Cuaca Kalsel: Pagi Hujan Ringan, Siang Berpetir

Hujan diperkirakan kembali mengguyur Kalimantan Selatan hari ini, Jumat (14/7).

Featured-Image
Ilustrasi hujan didertai dengan petir. Foto-Bisnis.com

bakabar.com, BANJARMASIN - Hujan diperkirakan kembali mengguyur Kalimantan Selatan hari ini, Jumat (14/7).

Dikutip bakabar.com melalui laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pagi ini hujan ringan berpotensi mengguyur seluruh wilayah, kecuali Amuntai, Paringin dan Tanjung.

Siang-sore intensitas hujan mengalami peningkatan. Hujan berpetir berpotensi terjadi nyaris seluruh Kalimantan Selatan. Kecuali Pelaihari yang kemungkinan hanya diguyur hujan ringan.

Malamnya, cuaca Kalimantan Selatan jauh lebih tenang. Seluruh wilayah malam ini bakal diselimuti awan.

Dini hari, Sabtu (15/7), cuaca kembali berubah. Hujan ringan bakalan mengguyur seluruh Kalimantan Selatan.

Pada lapoaran cuaca kali ini, BMKG tak hanya menggeluarkan peringatan dini potensi hujan ringan disertai petir dan angin kencang siang-sore pada sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan.

"Waspada hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang," tulis BMKG pada laman resminya.

Terlepas dari itu, BMKG memprakirakan suhu udara di Kalsel berada pada kisaran antara 24-33 derajat celcius. Sementara tingkat kelembaban antara 65-95 persen.

Editor


Komentar
Banner
Banner