Harlah Ke-25 PKB

Prabowo di Harlah Ke-25 PKB: Ini Kehormatan

Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto diundang dalam Harlah ke-25 PKB. Ia hadir. Baginya, undangan itu adalah kehormatan.

Featured-Image
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto usai menghadiri acara harlah ke-25 PKB di Stadion Manahan, Minggu, (23/7). Foto: apahabar.com/Fernando

bakabar.com, SOLO - Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto diundang dalam Harlah ke-25 PKB. Ia hadir. Baginya, undangan itu adalah kehormatan.

"Kami hormati PKB sudah koalisi sama kami. Berarti kami harus hormati dan kami merasa dihormati diundang," ungkapnya usai menghadiri harlah ke-25 di Stadion Manahan Solo, Minggu (23/7) sore.

Sebelumnya nama Prabowo disebutkan pertama kali. Dalam sambutan Ketum PKB, Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Baca Juga: Harlah ke-25 PKB, Cak Imin: Bang Surya Nggak Berani Datang?

Cak imin mengapresiasi Prabowo yang jauh-jauh terbang dari Paris. Ia datang khusus untuk hadir di harlah tersebut.

"Ketua Umum Gerindra, Prabowo. Tepuk tangan dahsyat penuh rasa cinta," ucapnya.

Dalam harlah itu juga hadir Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara, Iriana Joko Widodo. Ia berpesan agar jangan ada pertengkaran dalam Pemilu 2024 nanti.

Ketua DPR RI, Puan Maharani juga datang di perhelatan itu. Ia mewakili PDI Perjuangan. 

Editor


Komentar
Banner
Banner