Kalsel

Potret Seribu Sungai, Serunya Memancing di Jembatan Sudimampir Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Di tengah hiruk pikuk kondisi banjir Kalsel, suasana berbeda terlihat di salah satu…

Featured-Image
Puluhan masyarakat asyik memancing di atas Jembatan Sudimampir. Foto-Musnita Sari

bakabar.com, BANJARMASIN – Di tengah hiruk pikuk kondisi banjir Kalsel, suasana berbeda terlihat di salah satu sudut kota Banjarmasin, Kamis (21/1) sore.

Puluhan masyarakat nampak memadati pinggiran Jembatan Sudimampir atau Antasari.

Rupanya, mereka tengah asyik melakukan kegiatan memancing dari atas jembatan yang membentang di atas Sungai Martapura tersebut. Sebagian lainnya, hanya menonton sembari bercengkrama dengan para pemancing.

Salah satunya adalah Uzi. Pria ini berhasil mendapatkan dua ekor ikan patin setelah memancing selama sekitar 1,5 jam. Ukurannya pun tak main-main, diperkirakan berat ikan mencapai 1,5 kilogram.

“Sebelumnya gak pernah mancing di sini. Tapi karena rame, coba-coba aja. Alhamdulillah ada yang bisa dibawa pulang,” kata warga Pekapuran Laut ini.

Uzi mengaku tak memiliki persiapan atau teknik khusus. Bahkan, dia hanya menggunakan pancingan tanpa mengaitkan umpan untuk mendapatkan mangsa.

Tak seperti Uzi, pemancing lainnya nampak belum beruntung untuk mendapatkan ikan. Seperti Udin, warga Banjarmasin Barat ini justru berulang kali menarik sampah dari hasil pancingannya. Meski begitu, dirinya tak kecewa sebab kegiatan ini hanya untuk mengisi waktu luangnya saja.

“Ya, sambil menikmati angin sepoi-sepoi. Berasa kayak di pantai. Senang juga bisa berbaur dengan yang lain,” kata pria paruh baya ini.

Pantauan media ini, para pemancing tak hanya memadati kawasan jembatan Sudimampir. Namun juga di area siring yang berlokasi persis di depan Swiss-Belhotel Borneo.



Komentar
Banner
Banner