bakabar.com, AMUNTAI – Polres Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar apel pasukan kesiapan Operasi Lilin Intan 2020, Senin (21/12).
Apel yang digelar di halaman Mapolres HSU dipimpin oleh Kapolres AKBP Afri Dermawan, diikuti TNI Kodim 1001/Amuntai, Sat Sabhara, Sat Lantas, Sat Pol PP Kabupaten HSU, dan Senkom Mitra Polri.
Hadir pula, Forkopimda HSU, SKPD, Ketua MUI HSU, KH Said Masrawan, dan pendeta GKE HSU, Yunita.
Kapolres HSU, AKBP Afri Dermawan, yang membacakan amanat Kapolri mengatakan apel gelar pasukan dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin 2020.
“Apel ini juga dalam rangka pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru 2021, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan mitra kamtibmas lainnya, termasuk Dishub dan Senkom,” katanya.
Operasi Lilin Intan tahun 2020 ini dilaksanakan selama 15 hari, mulai dari 21 Desember 2020 sampai 4 Januari 2021, dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif secara humanis, serta penegakan hukum secara tegas dan profesional.
“Selama Operasi Lilin Intan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19, sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman,” pungkasnya.
Sementara itu, Dandim 1001/Amuntai melalui Pasi Intel Kodim 1001/Amuntai Kapten Inf Pon Seven mengatakan pihaknya akan selalu bersinergi dengan tiga pilar di HSU.
“Kami siap untuk membantu Polres HSU dan Pemkab HSU dalam mengamankan Perayaan Hari Natal dan Tahun Baru 2021,” pungkasnya.
Usai pelaksanaan Apel Gelar Pasukan, Kapolres HSU bersama Forkopimda melepas Bhabinkamtibmas Polres HSU bersama Babinsa Kodim 1001/Amuntai. Mereka kemudian membagikan sembako gratis kepada warga terdampak Covid-19.