Peristiwa & Hukum

Polisi Ungkap Dugaan Penyebab Kebakaran SDN 2 Kemuning Banjarbaru

Polisi menduga kebakaran rumah dinas guru di SDN 2 Kemuning disebabkan oleh korsleting arus pendek, Kamis (1/2).

Featured-Image
Nampak asap putih dari rumah dinas guru SDN 2 Kemuning Banjarbaru yang terbakar. Foto: apahabar.com/Hasan

bakabar.com, BANJARBARU - Polisi menduga kebakaran rumah dinas guru di SDN 2 Kemuning disebabkan oleh korsleting arus pendek, Kamis (1/2).

Benda mudah terbakar yang banyak di dalam bangunan membuat api begitu cepat membesar.

"Petugas masih melakukan penyelidikan. Dugaan sementara korsleting listrik," kata Kaur Inafis Polres Banjarbaru, Ipda Deden A Lesmana.

Adapun untuk kerugian dari kebakaran itu juga masih dalam penghitungan. "Tak ada korban jiwa atas peristiwa itu," ujar Deden.

Kebakaran hebat itu bermula dari bangunan yang ditempati seorang guru SDN 2 Kemuning.

Api berkobar saat kegiatan isra mikraj. Melihat api menyala hebat, siswa pun keliar berhamburan.

Barang-barang yang bisa diselamatkan antara lain, laptop dan ijazah. "Sebelum kebakaran terjadi, terdengar suara ledakan," sahut Dony F Saputra, Lurah Kemuning.

"Terdengan jelas suara ledakan sebanyak dua kali sebelum kejadian. Ya mungkin korsleting listrik," pungkas Dony.

Baca Juga: Breaking News! 5 Rumah Dinas Guru SDN 2 Kemuning Banjarbaru Hangus Terbakar

Editor


Komentar
Banner
Banner