bakabar.com, CIANJUR - Pohon tumbang di Rancagoong, Cianjur dan menutupi badan jalan. Akibatnya, jalur Cianjur menuju Sukabumi dan sebaliknya lumpuh.
"Pohonnya tumbang setelah diterjang hujan deras dan angin kencang," kata Kalak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur Asep Sukma Wijaya, Sabtu (4/11).
Kini, mobil dan motor belum bisa melintasi kawasan tersebut karena badan jalan tertutup pohon dan rantingya. Namun, BPBD sudah menurunkan tim untuk evakuasi.
"Mudah-mudahan proses evakuasinya bisa cepat, sehingga jalan bisa dilalui kembali," ucapnya.
Baca Juga: Aniaya Mahasiswa, Dewas RSUD Pagelaran Cianjur Dihukum
Baca Juga: Dituding Gelapkan Uang, Selebgram Cianjur Laporkan Rekan Bisnis
Sementara itu, pohon tumbang juga menimpa lokasi lainnya. Yakni Jalan Arif Rahman Hakim, Solokpandan. Pohon tumbang itu menimpa dua kendaraan mobil.
"Iya, menimpa angkutan umum dan mobil avanza, tapi tidak ada korban jiwa," tandas Asep.