Pemkab Tabalong

Pj Bupati Ajak Anggota Dewan Terpilih Bekerjasama Bangun Tabalong

KPU Kabupaten Tabalong telah menetapkan anggota DPRD terpilih pada Pemilu 2024.

Featured-Image
KPU Tabalong saat melakukan penetapan anggota dewan terpilih pada Pemilu 2024. Foto - bakabar.com/Muhammad Al-Amin

bakabar.com, TANJUNG - KPU Kabupaten Tabalong telah menetapkan anggota DPRD terpilih pada Pemilu 2024.

Ada 30 anggota dewan yang ditetapkan yang selanjutnya tinggal menunggu proses pelantikan.

Terkait penetapan tersebut, Pj Bupati Tabalong Hj Hamida Munawarah, berharap para anggota dewan terpilih dapat bekerjasama untuk mewujudkan program pembangunan yang berkelanjutan.

"Saya berharap anggota dewan terpilih dapat bekerjasama dalam pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Tabalong," kata Pj Bupati Hj Hamida melalui sambutan tertulisnya yang dibacakan Kabid Politik dan Ormas pada Kesbangpol Tabalong, Ahmad Yani saat rapat pleno terbuka di Gedung Informasi Pembangunan, baru-baru tadi.

"Masyarakat telah memberikan mandat kepada para anggota DPRD terpilih untuk mewakili aspirasi dan kepentingan mereka dalam pembangunan daerah," imbuhnya.

Hamida juga mengapresiasi jajaran KPU Tabalong yang telah bekerja keras untuk melaksanakan tugasnya dalam semua proses pemilihan umum hingga sampai saat ini. 

Pada setiap tahapan pemilu, saya berpesan agar selalu berpedoman pada prinsip mandiri, jujur, adil, berkepastian hukum, tertib, terbuka, proporsional, profesional, akuntabel, efektif, efisien, dan aksesibel.

"KPU serta seluruh pihak yang terlibat juga diharap senantiasa memegang teguh prinsip tersebut agar iklim demokrasi dapat berjalan harmonis," ucapnya.

"Mengingat dengan meningkatnya jumlah partisipasi pemilih dalam memberikan suaranya yang mencapai 84,86 persen, tentu ini sebuah prestasi hasil kerja keras dan kekompakan oleh KPU, Bawaslu, dan seluruh pihak yang membantu dalam sosialisasi kepada masyarakat," tandasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner