bakabar.com, MARTAPURA - Untuk pertama kalinya kontes ikan Koi se-Indonesia siap digelar di Martapura, Kabupaten Banjar, Provinsi Kalsel.
Jika tidak ada aral, kontes bernama 1st Young Koi Show Kabupaten Banjar bakal digelar 11 - 13 Agustus 2023 mendatang.
Acara yang didukung oleh bakabar.com sebagai media partner digelar di Gedung Serbaguna Indrasari, Martapura.
Kontes ikan ini digagas komunitas Kabupaten Banjar Koi Klub, yang akan memperebutkan Most Point Piala Gubernur Kalimantan Selatan.
Ketua panitia kegiatan, Janson mengatakan ada lima kategori ikan Koi yang dikonteskan, yakni Gosanke, Malati, Angrek, Cempaka, dan Kamboja. Tiap kategori punya beberapa jenis ikan Koi.
"Kontes ikan Koi ini pertama kali dilaksanakan di Kabupaten Banjar. Pemenang nantinya mendapatkan Piala Gubernur Kalimantan Selatan," ucap Janson.
Ia melanjutkan, kontes ini bertujuan sebagai ajang silaturahmi para penghobi ikan Koi seluruh nusantara, khususnya Kalimantan.
Selain itu, pihaknya ingin menunjukkan bahwa di Kalsel juga punya ikan Koi berkualitas. Melalui kontes ini pula, diharapkan dapat mendongkrak perekonomian masyarakat.
“Kami senang bisa mengadakan kontes koi ini di Martapura. Ini adalah kesempatan bagi kami menunjukkan bahwa Kabupaten Banjar dan Kalsel secara umum memiliki ikan-ikan koi yang berkualitas. Kami juga ingin mempromosikan ikan koi sebagai hobi yang menyenangkan dan menguntungkan," tandasnya.
Baca Juga: Dulu Kini, Sejarah Gedung Bank Mandiri Banjarmasin Tempo Dulu