Pemprov Kalsel

Penilaian Kelompok Tani Berlanjut, Giliran Desa Mamar di HSU

apahabar.com, BANJARBARU – Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kalimantan Selatan melanjutkan penilaian kelompok tani berprestasi. Giliran…

Featured-Image
Ketua Kelompok Tani Mandiri memberikan paparan kepada tim penilai dari Disbunnak Kalsel. Foto: Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU – Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kalimantan Selatan melanjutkan penilaian kelompok tani berprestasi.

Giliran Kelompok Tani Mandiri di Desa Mamar, Kecamatan Amuntai, mendapatkan kunjungan dan penilaian.

Kelompok dari Hulu Sungai Utara (HSU) ini mengembangkan usaha unggulan berupa pembibitan maupun produksi itik berupa karkas dan serta telur asin.

“Dalam satu pekan, mereka dapat menghasilkan 500 butir telur asin dan 2.000 itik potong. Terdapat 40.310 ekor itik yang kelola 25 anggota,” jelas Kepala Disbunnak Kalsel, Suparmi, Senin (12/4).

Sesuai dengan nama, pola kerja kelompok ini dilakukan mandiri. Mulai dari anak, dara hingga dewasa dengan menggunakan postal berbentuk panggung.

“Mereka menggunakan sejumlah peralatan seperti mesin tetas, mesin pemarut paya, semprotan penyakit hama dan spuit otomatis,” tambah Suparmi.

Sementara Ketua Kelompok Tani Mandiri, Arsuni, menyatakan kebanggaan dapat berpartisiapsi dalam lomba kelompok tani dan ternak.

“Tentu penilaian ini dapat meningkatkan motivasi dan dorongan agar kami bekerja dengan lebih giat lagi,” tandas Arsuni.



Komentar
Banner
Banner