Kalsel

Pemilik Villa Megah Pulau Laut Gabung Kadin Kotabaru

apahabar.com, KOTABARU – Habib Hasan, salah satu pengusaha senior asal Kotabaru, Kalimantan Selatan, resmi bergabung di…

Featured-Image
Pemilik villa megah di Pulau Laut Habib Hasan bersama Ketua Kadin Kotabaru, Suwandi beserta anggotanya di kantor Kadin setempat. Foto-Istimewa

bakabar.com, KOTABARU – Habib Hasan, salah satu pengusaha senior asal Kotabaru, Kalimantan Selatan, resmi bergabung di organisasi Kamar Dagang, dan Industri (Kadin) Kotabaru, Kamis (16/4).

Habib Hasan menyatakan dirinya bergabung ke salah satu organisasi di bidang perekonomian itu untuk memajukan Kadin Kotabaru bersama pengurus, dan pengusaha lainnya.

Dijumpai wartawan, Habib Hasan mengaku siap mendukung penuh program, demi kemajuan Kadin di Kotabaru.

“Iya, mulai hari ini, saya resmi bergabung di Kadin. Jadi, ini, semata tujuannya ingin memajukan Kadin bersama rekan-rekan pengusaha di Kotabaru,” ujar Habib Hasan.

Habib Hasan menambahkan, Kadin merupakan salah satu organisasi resmi, dan mitra pemerintah.

“Kita ketahui bersama. Kadin ini berdiri sejak tahun 1968 silam. Karena itu, mari para pengusaha bersatu. Berkontribusi membangun perekonomian di daerah bersama pemerintah,” pungkas Habib Hasan, pemilik villa megah di Pulau Laut itu.

Terpisah, Suwandi, Ketua Kadin Kotabaru sangat mengapresiasi atas bergabungnya Habib Hasan dalam kepengurusan Kadin Kotabaru.

“Alhamdulillah, tadi Habib Hasan sudah resmi bergabung. Semoga, keberadaan beliau ini menjadi angin segar, sekaligus menjadikan oraganisasi semakin maju, dan berkembang. Khususnya di bidang perekonomian daerah,” ujar Abu, sapaan akrabnya mengakhiri.

Reporter : Masduki
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner