Kalsel

Peduli Sesama, IMO Kalseltengbar Gelar Donor Darah dan Bagi Parcel

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, Komunitas Indonesia Max Owners (IMO) regional Kalimantan Selatan-Tengah-Barat…

Featured-Image
Anggota BIXMO saat menyerahkan bantuan parcel. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, Komunitas Indonesia Max Owners (IMO) regional Kalimantan Selatan-Tengah-Barat melalui Banjarmasin Max Owners (BIXMO) melaksanakan aksi sosial, Sabtu (16/5) siang.

“Jadi kami dari IMO regional Kalsel-Teng-Bar menunjuk Bixmo Banjarmasin untuk melakukan aksi sosial donor darah,” kata Santo Sew Mewakili Imo regional Kalsel-Teng-Bar, kepada bakabar.com.

Aksi sosial dilakukan di Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) di Jalan S Parman, Banjarmasin Tengah.

Humas Bixmo Banjarmasin, Zabir menambahkan, aksi sosial ini dilaksanakan atas inisiasi dari seluruh anggota IMO di Indonesia, pun regional Kalsel-Teng-Bar.

“Jadi dari seluruh Indonesia kami melakukan kegiatan ini serentak dan untuk regional Kalsel-Teng-Bar ditunjuk kami sebagai penyelenggara,” terangnya

“Bantuan ini hasil dari urunan para anggota IMO Kalsel-Teng-Bar,” tambahnya.

Dalam kegiatan itu, mereka merangkul puluhan driver ojek online dan pekerja swasta yang terdampak selama pandemi Covid-19 ini untuk turut menyumbangkan setetes darahnya.

img

Jubir IMO Kalsel-Teng-Bar, M Nur Wakhid saat mendonorkan darahnya. Foto-Istimewa

Dikatakan Zabir, kepada yang berkenan bergabung, pihaknya pun menghadiahkan mereka parcel berupa paket sembako. “Ada paket sembako senilai Rp153 ribu,” sebutnya.

Kemudian, Santo Sew berharap agar kegiatan pihaknya dapat menginspirasi pihak lain untuk turut bisa peduli dan membantu terhadap sesama.

“Diharapkan dapat memotivasi pihak lain untuk bisa mendonorkan darah serta membantu sesama,” harapnya.

Untuk diketahui, IMO sendiri merupakan komunitas para pecinta sepeda motor Yamaha Max Series yang anggotanya tersebar di sejumlah provinsi di Indonesia.

IMO regional Kalsel-Teng-Bar sendiri membawahi 14 komunitas di kabupaten/kota, antaranya Kabupaten Banjar, Tapin, Banjarbaru, Banjarmasin, kandangan, Tanjung, Batola, Tanah Bumbu, Amuntai, Balangan, Tanah Laut, Kapuas, Mentaya/Sampit, Palangkaraya.

Reporter: Riyad Dafhi REditor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner