bakabar.com, BANJARBARU - Kegiatan pawai taaruf dalam rangka menyemarakkan Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) Kalsel di Banjarbaru berlangsung meriah, Sabtu (22/7) sore.
Pantauan bakabar.com di lokasi rute pawai mulai dari Balai Kota, ke 13 kabupaten atau kota menampilkan ciri khas masing- masing, juga memamerkan miniatur ikon terkenal di daerahnya seperti masjid, perahu, menara dan Al-Quran.
"Alhamdulillah acara berjalan lancar, pembukaan bazar UMKM se-Kalsel juga lancar, " ujar Wali Kota Banjarbaru, M. Aditya Mufti Ariffin.
Pawai taaruf ini lanjutnya sebagai wujud ekspresi dalam menyemarakkan MTQN dan mempererat tali silaturahmi.
"Kami berharap melalui pawai taaruf ini ukhuwah islamiahislamiah antara pemerintah, masyarakat, dan kafilah terjalin dengan baik, mempererat rasa persaudaraan dan persatuan kita," terangnya.
Kegiatan ini, tegasnya menjadi salah satu contoh nyata Kalsel tetap satu walau dengan berbagai keberagaman.
"Walaupun berbeda tapi tetap satu dalam satu kehidupan yang berdampingan," tukasnya.