Nasional

Orasi Aksi Bela Palestina di Martapura, Serukan Boikot Produk Israel Selamanya

Ribuan warga memadati Taman Cahaya Bumi Selamat (CBS) Martapura, Kabupaten Banjar, Kalsel dalam Aksi Akbar Bela Palestina, Minggu (26/11).

Featured-Image
Aksi Akbar Bela Palestina di Taman CBS Martapura, Kabupaten Banjar, Kalsel, Minggu (26/11). Foto-apahabar.com/HendraLianor

bakabar.com, MARTAPURA - Ribuan warga memadati Taman Cahaya Bumi Selamat (CBS) Martapura, Kabupaten Banjar, dalam Aksi Akbar Bela Palestina, Minggu (26/11).

Diawali salat Subuh berjemaah di Masjid Agung Al-Karomah Martapura, aksi massa tumpah ruah saat melaksanakan Kirab Bela Palestina menuju Taman CBS.

Massa dengan lantang menyuarakan dukungan terhadap Palestina yang digenosida tentara zionis Israel. Dalam aksi itu, juga digalang dana untuk membantu warga Palestina.

Orasi dan deklarasi menyerukan kemerdekaan warga Palestina di Jalur Gaza oleh massa bersama Pemkab Banjar, DPRD, MUI, PCNU, dan Muhammadiyah Banjar.

"Kehadiran kita di sini adalah ingin menegaskan bahwa selalu mendukung perjuangan rakyat Palestina, mendukung kemerdekaan Palestina dari kebiadaban zionis Israel," ucap Ketua PCNU Banjar, Nuryadi saat berorasi.

Ia mengatakan, umat Islam setidaknya ada tiga cara mendukung Palestina. Pertama dengan doa, kedua berdonasi, ketiga membaikot produk-produk yang berafiliasi dengan Israel.

Ustadz Ali Husien Alydrus mewakili MUI Banjar dengan lantang mengutuk Israel dan negara-negara barat yang mendukung penjajahan terhadap warga Palestina.

"Kita di sini untuk bersatu, apapun latar belakangnya, kita bersatu melawan penjajahan zionis Israel terhadap Palestina. Takbir!" ucap Ali Husien mengajak memboikot produk Israel mulai sekarang dan selamanya.

Ketua DPD Muhammadiyah Banjar, Hasbi Rifani menegaskan bahwa Israel telah melanggar hak asasi manusia (HAM) terhadap rakyat Palestina.

"Kita sesama muslim sudah sepantasnya membela saudara kita yang ada di Palestina. Hari ini kita di Martapura, bagian dari Republik Indonesia, membuktikan bahwa kita membela Palestina," ucap Hasbi.

Senada, Ketua DPRD Banjar HM Rofiqi juga menyuarakan pembaikotan terhadap produk yang mendukung Israel.

"Satu-satunya jalan bagi kita mendukung kemerdekaan Palestina yaitu memboikot segala produk-produknya. Kalau perlu ritel-ritel yang menjual produk Israel di Kabupaten Banjar kita cabut izinnya!" tegas Rofiqi.

Editor
Komentar
Banner
Banner