Olahraga

Mumpung Lawan Limbung, Barito Putera Target Curi Poin di Kandang Madura United

Mumpung lawan sedang limbung, Barito Putera bertekad mencuri poin dalam lawatan ke Stadion Gelora Bangkalan, kandang Madura United, Minggu (10/12) sore.

Featured-Image
Latihan Barito Putera menjelang pertandingan menghadapi Madura United. Foto: Official Barito Putera

bakabar.com, MADURA - Mumpung lawan sedang limbung, Barito Putera bertekad mencuri poin dalam lawatan ke Stadion Gelora Bangkalan, kandang Madura United, Minggu (10/12) sore.

Madura United memang sedang mengarungi tren negatif. Dalam 8 pertandingan terakhir,  Laskar Sape Kerrap hanya sanggup meraih sekali kemenangan.

Tidak hanya itu, Madura United juga dihantui torehan buruk di kandang. Dalam 4 partai home terakhir, mereka selalu dipecundangi lawan-lawan.

Kemudian waktu jeda yang cukup lama, seiring penundaan pertandingan kontra Persis Solo, tak banyak mengubah persiapan. Penyebabnya beberapa pemain masih absen.

Seperti Ari Araya yang baru menjalani operasi. Kemudian Cleberson Martins dan Malik Risaldi juga tak bisa ikut latihan selama beberapa hari karena mengalami cedera.

Kesempatan tersebut semestinya dapat dimanfaatkan Barito Putera. Meski tidak terlalu baik, setidaknya Laskar Antasari punya bekal sekali kemenangan dalam 5 pertandingan terakhir.

"Kami menginginkan hasil yang baik dibandingkan 2 pertandingan sebelumnya," papar pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan, dalam sesi press conference sebelum pertandingan.

"Sebelum libur panjang, saya berharap semua pemain lebih termotivasi, bersemangat dan lebih berkerja keras. Saya yakin memiliki kemauan untuk mendapatkan hasil lebih baik," tegasnya.  

Meski penuh optimistis, Barito Putera patut mencatat bahwa mereka memiliki rekor head to head buruk melawan Madura United.

Madura United tak terkalahkan dari Barito Putera dalam 12 pertemuan terakhir di Liga 1 dengan rincian 8 kemenangan dan 4 imbang.

Bahkan di partai pembuka musim 2022/2023, Madura United mencatat kemenangan terbesar di Liga 1 setelah menekuk Barito Putera dengan skor 8-0.

Editor


Komentar
Banner
Banner