Nasional

Muara Baru Membara, Puluhan Kapal Jadi Tumbal

apahabar.com, JAKARTA – Kawasan Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara, Sabtu (23/2) membara sejak sore tadi. Puluhan…

Featured-Image
Puluhan Kapal Terbakar di Muara Baru hingga 3 Jam Lebih Kebakaran di Dermaga Muara Baru, Jakarta Utara, Sabtu (23/2) sore. Foto-Dok CNN Indonesia

bakabar.com, JAKARTA - Kawasan Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara, Sabtu (23/2) membara sejak sore tadi. Puluhan kapal milik nelayan terbakar. Jumlahnya mencapai 18 unit.

Pantauan terbaru, api sampai kini belum juga padam. Total 17 mobil pemadam kebakaran (Damkar). Mereka dikerahkan badan penanggulangan bencana setempat ke lokasi kejadian sejak sore tadi.

Baca Juga:Viral, Dokter 'Cantik' Rupanya Gadungan

"Delapan belas kapal (situasi) masih merah," jelas Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Satriadi dikutip dari Detikcom.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, puluhan kapal itu terbakar sejak pukul 15.15 WIB hingga pukul 18.00 WIB. Saat ini, petugas pemadam kebakaran masih berusaha memadamkan api.

Penyebab kebakaran sendiri belum diketahui. Selain Damkar, mobil Palang Merah Indonesia (PMI), AGD, Satpol PP, pihak Polsek dan Dinas Perhubungan sudah menuju ke lokasi.

Baca Juga:Ngeri! Aksi Nekat Bunuh Diri Terjun Bebas dari Atap Gedung Transmart Lampung

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner