Religi

MTQ Nasional 2022, Enam Kader LPTQ Banjar Masuk ke Final

Ketua LPTQ Kabupaten Banjar, H Masruri mengatakan pihaknya mengirim 10 kader terbaik untuk mengikuti MTQ Nasional XXIX.

Featured-Image
MTQ Nasional XXIX 2022 Cabang Tilawah dan Qira`at digelar di halaman Masjid Agung Al-Karomah Martapura. Foto-apahabar.com/hendralianor.

bakabar.com, MARTAPURA - Enam kader LPTQ Kabupaten Banjar masuk ke putaran final MTQ Nasional XXIX 2022 Kalimantan Selatan (Kalsel).

Ketua LPTQ Kabupaten Banjar, H Masruri mengatakan pihaknya mengirim 10 kader terbaik untuk mengikuti MTQ Nasional kali ini.

"Alhamdulillah dari sepuluh kader yang mengikuti MTQ Nasional XXIX, enam orang di antara berlaga di babak final," ujar Masruri kepada bakabar.com, Selasa (18/10).

Babak final dari seluruh perlombaan berjumlah 8 cabang dengan 23 golongan, sudah diperlombakan pada Senin (17/10) kemarin.

Baca Juga: Kafilah Kalsel MTQ Nasional 2022 Melaju ke Babak Final pada 17 Golongan, Juara Diumumkan saat Penutupan

Untuk pengumuman para juara terbaik bakal diumumkan pada penutupan MTQ Nasional 2022 di Astaka Utama Kiram Park, Kabupaten Banjar, pada malam ini.

"Mohon doa segenap masyarakat Kabupaten Banjar khususnya dan Kalimantan Selatan umumnya semoga mereka mendapatkan prestasi yang terbaik dan mengharumkan nama daerah," harap Masruri.

Berikut 6 Kader PLTQ Kabupaten Banjar yang masuk babak final MTQ Nasional 2022 Kalsel:

1. Hj Raudhah, Cabang Tilawah Golongan Dewasa Putri, Venue Masjid Al-Karomah Martapura

2. M Hasanuddin, Cabang Seni Kaligrafi Golongan Dekorasi Putra, venue Madrasah Tahfidz Darussalam

3. Sri Rahayu, Cabang Seni Kaligrafi Golongan Dekorasi Putri, venue Madrasah Tahfidz Darussalam

4. Mahrudin, Cabang Seni Kaligrafi Golongan Kontemporer venue Madrasah Tahfidz Darussalam

5. M Zairazi, Cabang Syarhil Qur'an golongan Putra venue Aula BPSDM Banjarbaru.

6. Sofa Halisa, Cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Qur'an Putri, venue Gedung Serbaguna ULM Banjarbaru.

Baca Juga: Sederet Catatan Kontingen Sumut Terhadap Juri MTQ Nasional XXIX Kalsel!

Editor


Komentar
Banner
Banner