Tak Berkategori

Meriahnya 20 Tahun Kebersamaan Alumni SMAN 4 Banjarmasin, Reuni Dikemas Bukber

apahabar.com, BANJARMASIN – Di akhir-akhir bulan suci Ramadan, biasanya banyak masyarakat memilih melakukan kegiatan buka bersama…

Featured-Image
Reuni dikemas buka bersama 20 tahun alumni SMAN 4 Bajarmasin di Jalan Sutoyo S Komplek Ar Rahman. Foto – Istemewa for apahabar.com

bakabar.com, BANJARMASIN - Di akhir-akhir bulan suci Ramadan, biasanya banyak masyarakat memilih melakukan kegiatan buka bersama (bukber) baik itu dengan keluarga, teman sekolah hingga teman kerja.

Hal ini ternyata juga dilakukan alumni SMAN 4 Banjarmasin, Kalimantan Selatan angkatan 1999. Mereka melaksanakan reuni sekaligus bukber ke-20, yang rutin dilaksanakan tiap tahunnya. Kali reuni dan bukber digelar di rumah salah satu alumni Adi Galu Jalan Sutoyo S Komplek Ar Arahman, Minggu (2/6/2019).

img

Reuni dikemas buka bersama 20 tahun alumni SMAN 4 Bajarmasin di Jalan Sutoyo S Komplek Ar Rahman. Foto - Istemewa for bakabar.com

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya acara berlangsung meriah. Meskipun tahun ini ada sedikit berbeda karena cukup banyak dihadiri para alumni yang berkisar 70 orang dan berhasil mengumpulkan dana Rp 5 juta untuk disumbangkan ke anak-anak yatim di salah satu rumah panti asuhan yang ada di Banjarmasin.

Menurut panitia pelaksana, Devi Muthia, kegiatan ini memang selalu rutin dilaksanakan setiap tahunnya untuk menjalin silaturahmi.

Tiap tahunnya selalu sulit menghadirkan semua alumni angkatan 1999 karena sudah memiliki kehidupan sendiri dan kesibukan, mulai dari pindah tempat tinggal, bekerja di luar daerah hingga beberapa alasan lain yang tidak memungkinkan untuk hadir.

"Memang selalu sulit mengumpulkan semua teman-teman. Namun kami bersyukur karena setiap tahunnya tetap banyak yang bisa hadir sama halnya seperti tahun ini," kata Devi ibu dua anak ini.

Dia dan alumni lainnya berharap kedepannya, kegiatan itu akan lebih lebih ditingkatkan lagi agar lebih meriah untuk menjalin silaturahmi antar sesama alumni angkatan 1999 yang sudah memiliki kesibukan masing-masing.

"Inilah ajang silaturahmi kami. Terkadang dalam satu tahun bahkan lebih kami tidak bertemu dan momen inilah yang ditunggu-tunggu. Kami berharap kedepannya lebih ramia dan meriah lagi dan silaturahmi terus terjalin dengan baik meskipun saat ini sudah berjauhan," pungkasnya.

Baca Juga: Pasar Ramadan Banjarmasin Resmi Ditutup

Baca Juga: Pasang SpandukImbauan Untuk Pemudik

Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner