bakabar.com, JAKARTA - Madura United berhasil menghajar Barito Putera 4-1 dalam pertandingan lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (10/12) sore.
Meski sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Gustavo Tocantins (28'), Sape Kerrab membalikan keadaan berkat Malik Risaldi (41'), Jaja (66'), Dalberto (90+4'), dan Francisco Rivera (90+7').
Di pertandingan itu, kedua tim sama-sama kuat saat menjalani babak pertama. Buktinya, Madura United dan Barito Putera saling bergantian menciptakan peluang.
Sayangnya selama 20 menit pertama, tidak ada pemain yang mampu menciptakan gol.
Baca Juga: Link Live Streaming Madura United vs Barito Putera, Ujian Devid Silva
Baru di menit 28, Barito Putera berhasil memecah kebuntuan berkat penyerang Brasil, Gustavo Tocantins.
Berawal dari umpan terobosan yang dilakukan Bagas Kaffa dari sayap kanan, Gustavo Tocantins yang berdiri bebas di depan gawang berhasil menceploskan bola dengan mudah. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk Barito Putera.
Namun di ujung babak pertama, Madura United menyamakan kedudukan lewat Malik Risaldi di menit ke-41.
Berawal dari kemelut di depan gawang, Malik Risaldi berhasil memanfaatkan bola liar hasil pantulan dari tiang gawang. Gol tersebut membuat skor menjadi imbang 1-1 hingga babak pertama berakhir.
Baca Juga: Sengit! Persebaya vs Persija Tuntas Tanpa Pemenang
Selepas turun minum, baik Madura United dan Barito Putera sama-sama tampil agresif dalam melakukan serangan.
Maklum kedua tim sama-sama mengincar tiga poin, termasuk Sape Kerrab yang sudah puasa kemenangan dalam 4 laga terakhirnya.
Dengan menambah intensitas serangannya, Madura United akhirnya bisa membalikan keadaan di menit 66.
Keberhasilan itu setelah hadiah tendangan penalti yang didapatkannya berhasil dieksekusi dengan baik oleh Jaja.
Baca Juga: Sempat Tertunda, Dewa United vs Bali United Berakhir Imbang
Tendangan dengan kaki kirinya tak mampu diantisipasi kiper Barito Putera, Ega Rizky Parama.
Gol tersebut membuat Barito Putera tampil lebih menyerang demi mengejar ketertinggalan.
Sayang di hujung pertandingan waktu normal, Laskar Antasari harus bermain dengan 10 pemain.
Pasalnya, Renan Alves menerima kartu kuning kedua yang membuatnya harus keluar dari lapangan.
Baca Juga: Borneo FC vs PSIS Tuntas 2-0, Pesut Etam Kian Nyaman di Puncak
Itu didapatkan setelah wasit melihat bek Asal Brasil itu dengan sengaja menyentuh bola saat menerima umpan lambung di depan gawang Madura United.
Kondisi itu membuat Barito Putera semakin sulit untuk mengejar ketertinggalan dari tim tuan rumah.
Hasilnya, mereka justru kembali tertinggal setelah Sape Kerrab berhasil menambah keunggulan lewat Dalberto usai menerima umpan terobosan dari Jaja di menit 90+4.
Tak lama kemudian, Madura United berhasil memperbesar kedudukan menjadi 4-1 di menit 90+7.
Baca Juga: Laga Terakhir di Stadion Segiri, Borneo FC Optimis Bungkam PSIS
Kali ini Francisco Rivera berhasil mencetak gol usai memanfaatkan kesalahan pertahanan Barito Putera. Bola liar yang didapatkannya berhasil ditendang dengan mulus. Hingga laga berakhir, Madura United menang 4-1.
Hasil ini membuat Madura United memutus rentetan buruk di 4 laga sebelumnya tanpa menang. Bahkan, mereka berhasil naik ke peringkat 5 dengan 34 poin.
Sedangkan Barito Putera yang kembali tanpa kemenangan di 3 laga terakhir menempati posisi 9 dengan 29 poin.