Sport

Lawan Trauma, Barito Putera Siap Jamu Madura United di SDL

Sekalipun pernah dipermalukan, Barito Putera  mengklaim kesiapan melawan Madura United dalam lanjutan Liga 1 musim 2022/2023 di Stadion Demang Lehman (SDL)

Featured-Image
Kepercayaan diri mengiringi persiapan Barito Putera menjelang partai pembalasan melawan Madura United di SDL, Sabtu (14/1). Foto: Barito Putera Official

bakabar.com, BANJARMASIN - Sekalipun pernah dipermalukan, Barito Putera  mengklaim kesiapan melawan Madura United dalam lanjutan Liga 1 musim 2022/2023 di Stadion Demang Lehman (SDL), Martapura, Sabtu (14/1).

Tak lekang dalam ingatan Barito Mania, klub kebanggaan mereka pernah dihajar Madura United dengan skor 0-8. Momen ini terjadi dalam pertemuan pertama di Liga 1 musim 2022/2023 yang berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan.

Kekalahan itu semakin memalukan, karena Barito tercatat dalam sejarah Liga 1 sebagai klub penyandang rekor kekalahan dengan skor terbanyak, setelah Persegres Gresik yang dihajar Sriwijaya FC lewat skor 2-10.

Lebih jauh lagi, Madura United mempertajam rekor tak pernah kalah dari Barito Putera di Liga 1. Laskar Sape Kerab total mencatatkan 6 kemenangan dan 5 imbang.

Namun menjelang pertemuan kedua, Barito Putera mengklaim sudah dapat menghapus trauma kekalahan telak tersebut. Selain tak lagi ditangani Dejan Antonic, catatan beberapa pertandingan terakhir menjadi alasan.

Dalam 6 pertandingan terakhir selama ditangani Rodney Goncalves, Barito Putera belum terkalahkan dengan rincian 2 kemenangan dan 4 imbang. Laskar Antasari juga mencetak 7 gol, serta hanya kemasukan 2 gol.

Pun dalam pertandingan terakhir melawan PSM Makassar yang berstatus pemuncak klasemen sementara Liga 1 musim 2022/2023, Barito berhasil memetik 1 poin.

"Hasil 6 pertandingan terakhir tanpa kekalahan menunjukkan perbaikan yang dilakukan mulai membuahkan hasil," papar Rodney Goncalves dalam jumpa pers sebelum pertandingan, Jumat (13/1). 

"Bagaimanapun kesolidan pertahanan dan jumlah kebobolan yang sedikit, juga berperan besar meningkatkan motivasi maupun kepercayaan diri pemain," imbuhnya.

Berangkat dari kepercayaan diri yang membaik, ditambah bermain di hadapan pendukung sendiri di SDL, Barito menargetkan mampu mendapatkan poin tambahan untuk keluar dari papan bawah.

"Madura United merupakan lawan kuat, memiliki individu yang bagus dan sedang berada di papan atas klasemen. Namun kami akan bermain agresif dan tidak memberi mereka kesempatan," tegas Rodney.

"Di sisi lain, kami juga berusaha memaksimalkan lagi lini depan agar lebih produktif dan efesien ketika menghadapi Madura United," tuturnya.

Dalam pertandingan pembuka putaran kedua Liga 1 musim 2022/2023 ini, Rodney tampaknya akan memberikan debut kepada Gustavo Tocantins yang masih diistirahatkan ketika melawan PSM.

Semasa memperkuat Persikabo dan bertemu Barito di putaran pertama Liga 1  musim 2022/2023, pemain kelahiran Brasil tersebut cukup merepotkan. 

"Gustavo merupakan salah seorang pemain yang bagus. Kami berharap memiliki lebih banyak pilihan di lini serang," tandas Rodney Goncalves.

Seiring peluang debut Gustavo Tocantin. berikut prediksi susunan pemain Barito Putera versus Madura United:

Barito Putera

Pelatih : Rodney Goncalves

Pemain : Joko Ribowo; Renan Alves, Yuswanto Aditya, Frank Sokoy, Bagas Kaffa; Bayu Pradana, Ferdiansyah, Nazar Nurzaidin; Buyung Ismu, Gustavo Tocantis, Rafael Silva.

Madura United

Pelatih : Fabio Araujo Lefundes

Pemain : Rendy Oscario; Novan Sasongko, Cleberson Martins, Kadek Raditya, Reva Adi; Zulfiandi, Hugo Gomes Jaja, Esteban Vizcarra; Ronaldo Kwateh, Beto Goncalves, Lulinha

Editor


Komentar
Banner
Banner