Hot Borneo

Lalu Lalang Truk Dialihkan ke Amuntai, Bupati HSU: Segera Data!

apahabar.com, AMUNTAI – BPJN Kalsel mengalihkan arus lalu lintas angkutan berat ke jalan nasional di Hulu…

Featured-Image
Sebuah truk fuso nekat melintasi Jembatan Paringin yang rusak parah ketika petugas jaga sedang beristirahat. apahabar.com/Hendry

bakabar.com, AMUNTAI – BPJN Kalsel mengalihkan arus lalu lintas angkutan berat ke jalan nasional di Hulu Sungai Utara (HSU).

Pengalihan arus imbas rusaknya Jembatan Paringin di Kabupaten Balangan.

Menanggapi hal tersebut, Pemkab HSU menggelar rapat koordinasi rekayasa arus lalu lintas, Senin (5/9) di Gedung Arsip, Pemkab HSU.

Hadir unsur pimpinan daerah dari Pemkab HSU, TNI-Polri, dan DPRD setempat. Termasuk jajaran camat hingga ketua persatuan kades se-HSU.

Bupati HSU, Husairi Abdi mengatakan rapat menindaklanjuti hasil kesepakatan koordinasi antar-intansi di Kabupaten Balangan terkait pengalihan arus angkutan barang ke HSU.

“Intinya mensosialisikan kepada pihak angkutan agar mengurangi tonase saat melintas sesuai aturan jalan nasional kelas 3 maksimal 8 ton,” ungkapnya.

img2

Rapat koordinasi rekayasa lalu lintas di Pemkab HSU, Senin (5/9). bakabar.com/Hendry

Ia juga meminta kepada Dinas PUPR HSU segera mendata dan mengecek kondisi jembatan yang dilewati kendaraan angkutan barang pada pengalihan arus kali ini.

“Jangan sampai ada hal yang tidak inginkan terjadi di jembatan kita di HSU,” tandasnya

Sementara itu, Ketua DPRD HSU, Almien Ashar Safari melihat Pemkab HSU harus segera memasang baliho dan spanduk terkait imbauan.

Isinya, tentang aturan tonase angkutan yang melintas di jalan alternatif yang telah ditentukan.

“Harus ada koordinasi dengan HST, Tabalong, dan Balangan terkait imbauan tersebut. Jadi sebelum masuk jalan aternatif sudah ada pemberitahuan terkait aturan angkutan dengan batas tonase 8 ton,” sebutnya

Perbaikan Jembatan Paringin terus dilangsungkan hingga hari ini. Penanganan sementara, yang boleh melintas hanya roda dua dan empat atau mobil penumpang.

“Kegiatan PAM rekayasa lalu lintas pengalihan arus dimulai 1 September 2022 pukul 17.00,” ungkap Kadishub Balangan, Gazali Al Fatah.

Jembatan Paringin di Jalan Ahmad Yani Balangan kembali mengalami kerusakan pada bagian lantai.

Terlihat pelat besi yang terpasang di Jembatan Paringin melengkung hingga membentuk sebuah lubang yang bisa membahayakan pelintas.

PPK 2.2 BPJN Kalsel, Dwi Wahyono mengatakan perbaikan lantai jembatan akan kembali dilakukan.

“Dalam waktu 1-2 minggu ini kita akan lakukan perbaikan kembali,” ucap Dwi kepada bakabar.com via whatsapp, Kamis (25/8).



Komentar
Banner
Banner